blank
Bupati Kebumen Arif Sugiyanto melantik dua kepala dinas dan satu sekretaris dinas di Pendopo Kabumian, Rabu 26/10.(Foto:SB/Dinas Kominfo)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Bupati Kebumen Arif Sugiyanto melantik tiga pejabat baru, terdiri atas dua Kepala Dinas dan satu Sekretaris Dinas, di Pendopo Kabumian Rabu (26/10).

Teguh Yuliono dilantik sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Distapang). Teguh sebelumnya merupakan pejabat eselon III sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga, sekarang naik menjadi pejabat eselon II setelah mengikuti tes lelang jabatan.

dr Iwan Danardono dilantik sebagai Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana. Sebelumnya dr Iwan merupakan Plt kepala dinas di dinas tersebut, dan sekarang telah definitif.

Sedangkan Ida Indrayani Achmal dilantik sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, sebelumnya ia menjabat sebagai Camat Pejagoan dari golongan pejabat eselon III.

Bupati meminta komitmennya untuk bekerja secara sungguh-sungguh melakukan pembenahan dan inovasi di dinas masing-masing. Menurut Bupati, banyak persoalan perlu segera ditangani dengan baik.

“Untuk Dinas Kesehatan PPKB misalnya masyarakat miskin yang belum mendapat jaminan kesehatan agar bagaimana semua sudah harus tercover oleh pemerintah. Kemudian persoalan stunting juga harus diperhatikan, Alhamdulillah kemarin angkanya sudah turun, dan harus bisa ditekan agar semakin turun,”ujar Arif Sugiyanto.

Tangani Penyakit Menular

Bupati juga meminta kepada Dinkes untuk terus bekerja dalam penanganan penyakit menular seperti TBC, HIV/AIDS dan juga termasuk penyakit baru seperti kasus gagal ginjal akut pada anak yang kini marak terjadi di berbagai daerah. “Harus ada langkah-langkah yang taktis dan strategis agar penyakit seperti itu bisa tertangani,”pintanya.

Selain itu Bupati juga meminta pelayanan kesehatan untuk masyarakat terus ditingkatkan, jam kerja diperbaiki. Untuk Puskesmas, pelayanan kesehatan wajib hadir dalam setiap kebencanaan.

“Jangan sampai saya mendengar apalagi melihat ketika terjadi bencana, tidak ada pelayanan kesehatan di sana, sementara masyarakat membutuhkan layanan itu,”tutur Arif Sugiyanto.

Kemudian Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga juga mendapat tugas untuk memperkuat sekolah-sekolah negeri agar semakin berkualitas. Termasuk penguatan Boarding School di SMPN 1 Kebumen. Lalu menyelesaikan beberapa laporan mengenai dugaan pungutan liar, dan tugas fungsi Komite Sekolah.

“Untuk persoalan ini masyarakat harus betul-betul diberikan pemahaman mana yang namanya pungutan mana yang sumbangan, persoalan ini sudah beberapa kali kita rapatkan, dan Disdikpora harus punya peran memberikan pemahaman itu kepada masyarakat,”jelasnya.

Untuk Distapang, Bupati meminta melaksanakan betul apa yang menjadi tugasnya. Yakni mengatur urusan pemerintahan bidang pertanian dan bidang pangan. Pastikan hasil pertanian Kebumen melimbah, pangan tercukupi tidak sampai kekurangan. “Persoalan Pupuk ini masih terus dikeluhkan oleh masyarakat, Distapang saya harap bisa mengurai persoalan ini,”pinta Bupati.

Komper Wardopo