blank
Mahasiswa Universitas Semarang ( USM) yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Forum Komunikasi Mahasiswa Islam (Fokmi) memperingati Hari Santri Tahun 2022 dengan menggelar Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) dan Upacara Hari Santri pada 21-22 Oktober 2022. (Foto:humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Mahasiswa Universitas Semarang ( USM) yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Forum Komunikasi Mahasiswa Islam (Fokmi) memperingati Hari Santri Tahun 2022 dengan menggelar Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) dan Upacara Hari Santri pada 21-22 Oktober 2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH sekaligus menjadi pembina upacara. Selain itu upacara Hari Santri di USM juga dihadiri para pembina UKM Fokmi antara lain Saiful Hadi MKom, Ahmad Isy’abu Izzi SKom, Haris Setiawan SKom, Nita Ayu Lestari SE MAk, Ketua Dewan Mahasiswa USM Ahmad Bagus serta tamu undangan.

Kegiatan Mabit digelar di Aula Masjid Kampus dengan mengahadirkan narasumber para pembina dan alumni, sedangkan upacara digelar di halaman Masjid.

Dalam amanah pembina upacara, Dr Muhammad Junaidi mengatakan santri tidak diajari orasi akan tetapi santri harus orientasi melaksanakan ajaran Islam dengan baik serta nilai- nilai budaya pesantren.

“Kita patut bersyukur dengan adanya Hari Santri kita bisa meneladani perjuangan para ulama dan santri dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia, dengan fatwa resulusi jihad KH Hasyim Asy’ari pada 22 Oktober 1945 menjadikan semua komponen bangsa ini terutama kalangan santri dan kiai berhasil melawan penjajah untuk mempertahankan kemerdekaan,” ungkap Junaidi.

Saiful Hadi M Kom selaku Pembina UKM Fokmi mengatakan, kegiatan peringatan hari santri diawali dengan Mabit ini bertujuan untuk mengenalkan UKM Fokmi kepada para anggota baru sekaligus untuk mengakrabkan anggota satu dengan yang lainya serta mengenalkan program kerja selama setahun.

Kegiatan Mabit kali ini bertempat di Masjis Baitur Rosyid yang berada didalam lingkup kampus USM.

Dihari pertama, para pembina UKM FOKMI memberikan beberapa wejangan seperti sejarah dan juga kegiatan yg ada di Fokmi kepada para peserta. Hari kedua diadakan Upacara Hari Santri Nasional 2022 yang diselenggarakan di halaman masjid Baitur Rosyid USM.

“Kami berharap, dengan peringatan hari santri ini para mahasiswa USM dapat mengambil hikmah perjuangan para santri dalam berjuang memertahankan kemerdekaan. Saat ini kalian semua sebagai mahasiswa yang belajar ilmu agama juga disebut santri. Untuk itu harus bisa mengisi kemerdekaan ini dengan hal- hal poitif untuk memajukan bangsa. Santri senantiasa belajar dan belajar sampai akhir hayat, jadi harus tetap semangat dalam belajar untuk menggapai cita-cita,” ungkapnya.

Muhaimin