blank
Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH melihat-lihat karya mahasiswa USM seusai meresmikan Pameran Kabinet Reformasi di Pendapa Art Space Yogyakarta pada 23-25 September 2022. (Foto:humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – UKM Fotografi Universitas Semarang menggelar Pameran Besar Fotografi Kabinet Reformasi dengan 2 tema “Budaya” dan “Self Healing” di Pendapa Art Space Yogyakarta pada 23-25 September 2022.

Kegiatan yang dibuka Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH itu menampilkan 100 karya fotografer dari UKM Fokus USM.

blank
Pengurus UKM Fotografi Universitas Semarang foto bersama seusai menggelar Fotografi Pameran Kabinet Reformasi dengan 2 tema “Budaya” dan “Self Healing” di Pendapa Art Space pada 23-25 September 2022. (Foto:humas USM)

Usia dibuka, pameran langsung diserbu pengunjung. Hal itu terlihat dari membeludaknya pengunjung yang menyaksikan hasil karya fotografi mahasiswa USM.

”Lebih dari 850 pengunjung menyaksikan pameran ini. Mereka dari komunitas fotografi Yogyakarta, mahasiswa, serta masyarakat pegiat seni,” kata Ketua UKM Fokus USM, Maarif Nurhidayat.

Dia mengatakan, tujuan pameran untuk memperkenalkan budaya Indonesia yang hampir tenggelam. Selain itu juga sebagai ajang silaturahmi UKM Fokus Kota Semarang dan Kota Yogyakarta.

”Semoga para pengunjung dapat menikmati acara ini dan karya-karya yang ditampilkan mampu menumbuhkan memotivasi pengunjung,” ungkap Maarif.

Dia berharap, pameran karya yang mengangkat budaya dan self hiling ini dapat mengispirasi banyak orang untuk terus berkarya.

Muhaimin