blank
Prio Nugroho diapit kedua orangtuanya seusai Wisuda Fakultas Hukum USM. (Foto:humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Prio Nugroho terpilih sebagai wisudawan terbaik dari kelas sore program studi S1 Ilmu Hukum Universitas Semarang (USM) pada Wisuda Ke-64 Fakultas Hukum USM pada Kamis (22/09/2022) di Auditorium Ir Widjatmoko USM.

Prio meraih IPK 3,92 dengan predikat cumlaude dan menerima penghargaan dari dekan berupa piagam.

Dia bercerita menjadi mahasiswa kelas sore perlu membagi waktu antara bekerja dan kuliah, tetapi situasi seperti ini tidak mematahkan semangatnya untuk menjadi wisudawan terbaik. Dia berprinsip, apa pun jalan yang telah dipilih, tidak pernah disesali dan tetap terus semangat.

”Pada intinya jangan pernah ada rasa mengeluh atas pilihan untuk menjadi mahasiswa, tetap sabar dan berusaha dan yang terpenting adalah patuhlah atas segala nasihat dan pendidikan yang diberikan oleh bapak dan ibu dosen,” ujarnya.

Prio mengatakan, dapat menyelesaikan studi dengan tepat waktu merupakan anugerah dari Allah yang patut untuk disyukuri. Setelah studi ini, sudah waktunya untuk mengabdi untuk masyarkat yang membutuhkan kompetensi dan keahlian yang dimilikinya.

”Pengalaman berkesan adalah di saat saya diberi kepercayaan/amanah untuk menyelesaikan masa studi dengan baik. Setelah ini, saya berkomitmen memanfaatkan kompetensi dan keahlian yang telah saya miliki untuk saya implementasikan, walupun itu bukan bidang saya,” ungkapnya.

Dia berterima kasih kepada jajaran civitas akademikan FH USM dan memberikan nasihat untuk mahasiswa yang sedang menempuh studinya.

”Saya ucapkan terima kasih untuk FH USM atas dedikasinya yang telah diberikan selama ini dan untuk para mahasiswa, tetap hormati bapak, ibu dosen dan seluruh jajarannya, sebab berkahnya ilmu karena keikhlasannya,” tandasnya.

Muhaimin