Sementara pembangunan yang tidak diatur mengancam hutan mangrove, seperti proyek mega pariwisata di Meksiko, industri pencemar di India  dan Vietnam, atau budidaya udang skala besar di banyak bagian dunia, pengembangan masyarakat yang dipimpin secara lokal dapat menawarkan pertumbuhan ekonomi tanpa mengorbankan ekosistem pesisir.

Berlindung dari Badai dan Tsunami

Rumpun mangrove yang menopang dataran lumpur pasang surut juga menyediakan zona penyangga yang melindungi tanah dari kerusakan akibat angin dan gelombang. Tempat-tempat mangrove ditebang untuk tambak udang jauh lebih rentan terhadap badai siklon dan gelombang pasang yang merusak.

Karena itu seorang warga Flores menanam mangrove di pantai, dengan harapan bisa menahan gelombang terlebih terjangan tsunami. Flores pernah luluh lantak oleh terjangan tsunami tahun 1992.

Berlajar dari pengalaman itu, warga tersebut menanam mangrove dan berhasil, sehingga mendapatkan penghargaan Kalpataru. (Habis)

Masruri, penulis buku praktrisi dan konsultan metafisika tinggal di Sirahan Cluwak, Pati.