blank

JEPARA(SUARABARU.iD) – Desa Suwawal, Kecamatan Mlonggo siap mendukung pelaksanaan program kabupaten sehat di Jepara. Kelompok Kerja (Pokja) Desa Sehat yang telah terbentuk di desa itu berkomitmen mewujudkan masyarakat yang berdaya dalam mendukung program pembangunan lingkungan berwawasan kesehatan.

“Masyarakat Suwawal terbiasa mendukung program-program kesehatan yang dilakukan pemerintah. Kegiatan seperti Germas, Forum Kesehatan Desa (FKD), hingga Posyandu berjalan baik di desa ini,” kata Petinggi Suwawal Arif Ma’sum, Rabu (21/9/2022).

Hal itu dia katakan di tengah berlangsungnya pembinaan desa sehat yang digelar Puskesmas Mlonggo di balai desa setempat. Terbentuknya Pokja Desa Sehat Suwawal, dia sebut akan menjadi forum tambahan untuk mewujudkan perilaku sehat di desanya.

Ketua Pokja Desa Sehat Suwawal, Sulismanto mengatakan, pokja setempat siap memberi dukungan mewujudkan kabupaten sehat, termasuk menyongsong verifikasi Jepara dalam penilaian Swasti Saba tahun 2023.

“Sebagai forum baru, kami memerlukan manual atau petunjuk yang jelas agar tahu apa saja yang bisa kami lakukan di desa ini untuk mendukung program Swasti Saba di Jepara. Tentu kami juga ingin Swasti Saba yang diterima Jepara akan terus meningkat. Setelah Swasti Saba Padapa dan Wiwerda, mudah-mudahan tahun depan bisa Wistara,” katanya.

Karena itulah 10 tatanan wajib dan tatanan tambahan yang telah ditetapkan dalam program desa sehat, akan dilaksanaan. Petunjuk teknis program kerja pokja, kata Sulismanto, sangat dibutuhkan untuk merealisasikan rencana ini.

Dalam pembinaan tersebut, pembicara yang dihadirkan adalah Agus Nur Cahyono dari Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara.

“Lembaga Pokja Desa Sehat Suwawal telah terbentuk. Ke depan perlu melakukan identifikasi program dan potensi, menetapkan tatanan, menyusun program, hingga melaksanakan kegiatan pendukung program kabupaten/kota sehat,” kata Agus dalam salah satu bagian materinya.

Hadepe – Aksl