blank
Alfina, alumni mahasiswa Semarang ingin bantu masyarakat kecil berjualan online. Foto: Dok/pribadi

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Setelah dua tahun pandemi Covid-19 melanda Indonesia, banyak masyarakat yang tergerak untuk memulihkan ekonomi, khususnya untuk keluarganya.

Alfina, seorang alumni salah satu Universitas Semarang ini mempunyai keinginan membantu masyarakat kecil dengan menciptakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Semarang.

Dirinya mengaku ingin membantu meningkatkan perekonomian masyarakat kecil, dengan cara masyarakat ikut memasarkan usahanya yang sedang dirintis.

Alfina sendiri mencoba membuka bisnis hijab kecil-kecilan yang bernama ‘Difta Hijab’. Ia ingin memotivasi masyarakat dan membuka lapangan kerja untuk membantu memproduksi dan memasarkan hijab.

Alfina mengungkapkan alasan merintis usaha hijabnya. Ia melihat saat ini semakin banyak wanita mengenakan hijab, sehingga hijab semakin ngetrend di kalangan masyarakat. “Dengan banyaknya wanita yang mengenakan hijab, saya ingin melihat wanita berhijab tetap cantik dan elegan,” kata Alfina, Minggu (18/9/2022).

Menurutnya, dengan ikut berjualan memasarkan produknya, nantinya bisa memiliki penghasilan tambahan.

“Saya ingin masyarakat kecil khususnya para wanita bisa memiliki penghasilan sendiri untuk membantu perekonomian rumah tangganya,” kata Alfina.

Dengan maraknya belanja online, Alfina akan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bisa ikut memasarkan produknya. Pasalnya di jaman sekarang ini apa-apa serba online, karena lebih praktis dan nyaman dalam bertransaksi.

Banyak masyarakat yang menganggap dengan belanja online lebih efisien. Disisi lain masyarakat juga masih membatasi mobilitas karena menghindari penyebaran virus Covid-19, meski sekarang keadaan sudah membaik.

Dari kebiasaan masyarakat saat ini yang lebih menyukai berbelanja online, maka dirinya bisa memberikan peluang bagi masyarakat untuk memasarkan produknya secara online, agar lebih efektif dan efisien.

Dia berharap, masyarakat bisa mengambil kesempatan untuk memasarkan produknya secara online, karena diyakini akan memberikan peluang lebih besar untuk mendapatkan pangsa pasar.

Ning Suparningsih