blank
Warung Makan Ayam Bakar Madu Bu Mami Khas Klaten di Jalan Kyai Saleh No.5, Randusari, Semarang Selatan, Kota Semarang. Foto Bintang Simatupang

SEMARANG (SUARA BARU) – Kawasan Jalan Pandanaran, Kota Semarang terkenal sebagai wilayah dengan ragam kulinernya dan oleh-oleh. Wisatawan yang datang ke Semarang dan ingin beli buah tangan, tujuan utamanya Jalan Pandanaran.

Nah, di kawasan Jalan Pandanaran itu, tepatnya di Jalan Kyai Saleh, Randusari arah menuju TPU Bergota, ada sebuah warung makan dengan menu khas ayam bakar madu.

Ayam Bakar Madu Bu Mami khas Klaten, nama warung makan itu. Menu yang tersedia pun cukup beranekaragam seperti ayam bakar madu, ayam goreng kremes, bakso bakar madu, tahu bakso bakar madu, bandeng presto bakar madu, dan juga beberapa jenis minuman yang ditawarkan.

Menurut Rania, pemilik dari warung makan Ayam Bakar Madu Bu Mami, Ayam Bakar Madu Bu Mami khas Klaten yang sudah berdiri pada tahun 2009.