SEMARANG (SUARABARU.ID)- Banh mi merupakan roti lapis atau sandwich khas Vietnam. Makanan satu ini cocok untuk dijadikan bekal karena praktis dan tetap mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan. Penasaran seperti apa resep banh mi?
Dilansir dari Suara.com com pada Selasa (30/8/2022), di Vietnam sendiri banh mi dapat dengan mudah ditemukan. Makanan ini termasuk golongan street food tetapi juga dijual di kafe hingga restoran.
Isi dan cara membuat banh mi sejatinya tidak jauh berbeda dengan roti lapis lainnya. Pada setangkup banh mi, Anda bisa menemukan sayuran hingga daging. Keunikan roti lapis satu ini ada pada pengolahan sayur yang dibuat menjadi acar.
Baca Juga: Resep: Mangut Lele Khas Yogyakarta
Tertarik mencicipi banh mi? Tidak perlu jauh-jauh ke Vietnam, Anda bisa membuat sendiri dengan mencoba resep banh mi dari kanal YouTube Dapur Bekal by Clarissa berikut!
Bahan acar:
– 1/2 buah wortel
– 1/2 buah lobak putih
– 1 sdm garam
– 200 ml air
– 50 ml cuka
– 3 sdm gula pasir
Bahan:
– 6 buah roti hot dog/baguette
– 6 lembar daging sapi
– 3 siung bawang putih, cincang halus
– 2 sdm kecap manis
– 2 sdm kecap asin
– 2 sdm kecap ikan
– 1 sdm madu
– Mentimun
– Mayones
– Merica
– Margarin untuk memanggang
Cara membuat banh mi khas Vietnam:
1. Pertama, buat acar untuk isian dengan memotong tipis-tipis wortel dan lobak.
2. Setelah itu, bumbui dengan garam, aduk-aduk sampai benar-benar merata, lakukan sampai keluar air.
3. Setelah air lobak dan wortel keluar, cuci kedua sayuran ini untuk membersihkan sisa garam, sisihkan ke dalam wadah kaca tertutup
Baca Juga: Resep: Pepes Ayam
4. Selanjutnya, buat kuah acar dengan memasak cuka, dengan air dan gula. Aduk sampai mendidih dan gula larut. Jika sudah mendidih, tuangkan ke acar yang sudah dibuat lalu simpan beberapa jam.
5. Sementara itu, buat bumbu isian banh mi dengan mencampurkan bawang putih cincang, kecap manis, kecap asin, kecap ikan, dan madu. Aduk sampai merata.
6. Setelah itu, gunakan bumbu yang sudah dibuat untuk marinasi potongan lembaran daging sapi. Aduk dan pastikan semua bagian daging terkena bumbu lalu diamkan supaya bumbu meresap ke dalam daging.
7. Sementara itu, belah roti hot dog menjadi dua (jangan sampai terpotong) lalu panggang sebentar dengan margarin supaya lebih wangi dan roti tidak lembek. Panggang sampai roti sedikit berubah warna.
8. Selanjutnya, panggang daging sapi yang telah dimarinasi sampai kedua sisinya kecoklatan. Angkat, tiriskan.
9. Setelah itu, buat banh mi dengan mengolesi bagian dalam roti dengan mayonaise. Setelah itu, beri tiga potongan timun, lalu daging sapi dan acar yang sudah dibuat.
10. Sebagai pelengkap, tambahkan juga daun seledri lalu tutup banh mi supaya lebih mudah digigit.
11. Banh mi khas Vietnam siap disajikan.
Itulah resep banh mi khas Vietnam yang mudah dibuat. Simpel banget dan cocok jadi bekal ke sekolah maupun kantor, kan?
Claudia