SEMARANG (SUARABARU.ID)- Sate Maranggi saat awal popularitasnya cukup membuat heboh. Hal ini membuat baik Purwakarta maupun Cianjur mengklaim sebagai kota asal sate ini. Meskipun kini sate maranggi lebih dikenal sebagai kuliner Purwakarta saat ini.
Dilansir dari Suara.com, keistimewaan sate maranggi terletak pada sambal yang melengkapinya. Kombinasi cabai rawit, tomat, bawang merah, kecap manis, dan cuka yang tampak biasa, benar-benar membuat sambal menjadi istimewa. Dengan ragam pedas, segar, manis, asam, dan asin yang menyatu jadi satu, sangat cocok dengan sate.
Simak resep sate maranggi dengan daging sapi yang dihimpun Suara.com, Rabu (25/8/2021) berikut ini.
Bahan-bahan yang diperlukan:
Bahan untuk sate maranggi dengan daging sapi masih menggunakan standar yang lama.
– 600 gram daging sapi, potong dadu 1/2 inch
– 3 sendok makan kecap manis
– 30 tusuk sate bambu
Giling bahan-bahan berikut ini menjadi bumbu rempah-rempah:
– 12 siung atau sekitar 150 gram bawang merah
– 8 siung bawang putih
– 1.5 sendok makan biji ketumbar
– 2 sendok makan larutan asam jawa (cara buat: 1/2 sendok makan asam jawa + 2 sendok makan air hangat),
saring
– 1.5 sendok teh garam
– 100 gram gula aren
– Saus sate cabai
– 5 buah cabai rawit, iris tipis
– 1 tomat, potong dadu kecil
– 2 siung atau atau sekitar 25 gram bawang merah
– 1 sendok makan cuka
– 5 sendok makan kecap manis
Cara Membuat Sate Maranggi Daging Sapi:
1. Campur potongan daging sapi, kecap manis, dan bumbu rempah ke dalam mangkuk besar.
2. Tutup mangkuk dengan bungkus saran dan biarkan di lemari es selama minimal 2 jam, atau semalaman.
3. Tusuk daging sapi yang telah dimarinasi dengan tusuk sate bambu.
4. Panggang setiap sisinya hingga matang dan sedikit gosong,.
5. Olesi kembali dengan saus marinasi sesuai kebutuhan.
6. Panggang hingga matang dan tekstur daging empuk. Angkat sate.
7. Sajikan sate panas dengan saus sambal, potongan tomat, dan nasi hangat.
Demikian resep membuat sate maranggi daging sapi sebagai kuliner Purwakarta yang lezat dan wajib dicoba bersama teman dan keluarga di rumah.
Claudia