blank
Abu Dzarrin wakil dari Dema USM menyampaikan pendapatnya dalam Musda FL2MI yang digelar di Udinus, baru-baru ini. (Foto:dok)

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Dewan Mahasiswa Universitas Semarang (DEMA USM) mengikuti Musyawarah Daerah Forum Lembaga Legislatif Mahasiswa Indonesia (Musda FL2MI) Semarang Raya di Aula E3 TVKU Universitas Dian Nuswantoro (Udinus), Semarang, baru-baru ini.

Pada kegiatan ini Dema USM mengirimkan tiga delegasi yaitu Abu Dzarrin Bagus, Ricco Sukma Anggara, dan Danang Aji.

”Musda merupakan forum musyawarah tertinggi untuk FL2MI ditingkat Daerah Semarang Raya, yang dilaksanakan untuk mewujudkan regenerasi dari FL2MI Daerah Semarang Raya yang jujur, adil, dan bertanggung jawab. Diaharapkan mereka akan menjadi pelopor dan katalisator pergerakan pergerakan bagi Lembaga Legislatif Mahasiswa di lingkup Daerah Semarang Raya,” kata Bagus.

Menurutnya, sebuah kehormatan bagi Dema USM dapat menjadi peserta dan dapat mengikuti agenda ini yang mengusung tema ”Optimalisasi Regenerasi FL2MI Semarang Raya dalam Mewujudkan Cita yang Lebih Inklusif” tersebut.

”Agenda inti dalam acara ini yaitu Sidang Musda FL2MI Semarang Raya 2022, yang terdiri atas dua sidang pleno dan dua sidang paripurna. Pada sidang pleno pertama, yang dipimpin oleh Presidium Sementara terbagi dalam 3 agenda, yakni Pembahasan Agenda Sidang, Pembahasan Tata Tertib Sidang dan Pemilihan Pimpinan Sidang Tetap,” ujarnya.

Setelah disepakati dan selesai diparipurnakan, katanya, selanjutnya masuk kepada sidang pleno kedua yang dipimpin oleh pimpinan sidang yang telah dipilih melalui proses pemilihan sebelumnya.

Adapun Pimpinan Sidang Tetap ini terdiri atas Udinus sebagai Presidium satu, UIN Walisongo sebagai Presidium dua dan Universitas YPPI Rembang sebagai Presidium tiga.

”Ada hampir Empat Agenda dalam Sidang Pleno yang kedua ini, beberapa di antaranya adalah laporan pertanggungjawaban koordinator daerah dalam satu periode menjalani kepengurusan, penetapan persyaratan calon koordinator daerah FL2MI Semarang Raya untuk masa Periode 2022-2023, serta pemilihan tuan rumah musyawarah daerah FL2MI 2023,” jelasnya.

Dia mengatakan, pada pemilihan koordinator daerah FL2MI Semarang Raya untuk masa Periode 2022-2023, terpilih Undip sebagai Koordinator Daerah FL2MI Semarang Raya untuk masa Periode 2022-2023. Sedangkan dalam Pemilihan tuan rumah Musyawarah Daerah FL2MI 2023, terpilih Poltekkes Kemenkes sebagai tuan Rumah Musyawarah Daerah FL2MI 2023.

”Musda ini sangat berkesan, karena merupakan awal yang baik telah mengumpulkan para ketua lembaga legistlatif se-Semarang Raya dan merupakan langkah kongkret dalam memberikan perubahan organisasi ke arah yang lebih baik. Saya berharap, pengurus periode selanjutnya dapat lebih progresif dalam menjalankan roda organisasi aliansi lembaga legislatif se-Semarang Raya,”tegasnya.

Muhaimin