SEMARANG (SUARABARU) – Balai Diklat (Badiklat) Kumham Jateng menggelar aksi bersih-bersih Masjid Baitussalam Ngaliyan, Kota Semarang.
Selain bersih-bersih masjid, pihaknya juga melakukan kegiatan bersih-bersih Taman Makam Pahlawan Giri Tunggal, Kota Semarang.
Kegiatan tersebut dilaksanakan jajaran Badiklat Kumham Jateng dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-77 tahun 2022, Kamis (11/8/2022).
Pada kesempatan itu, Kepala Badiklat Kumham Jawa Tengah, Kaswo memberikan bantuan alat-alat kebersihan untuk masjid yang diterima oleh pengurus Masjid Baitussalam.
Melalui kegiatan bersih-bersih masjid, Kaswo berharap bisa terjalin hubungan baik dengan warga setempat.
“Semoga dapat terjalin silaturahmi jajaran Badiklat Hukum dan HAM Jawa Tengah dengan warga sekitar,” ujar Kaswo.
Tampak para pegawai Badiklat Kumham Jateng bersama Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) memulai kegiatan dengan membersihkan halaman depan dan seluruh area Masjid Baitussalam.
Kegiatan bersih-bersih masjid ini disambut baik oleh warga setempat. Turut hadir Sekretaris Lurah Kelurahan Wates, Setiadi, bersama warga dan Bhabinkantibmas Ngaliyan.
Ning Suparningsih