blank
Acara gowes tanah merdeka di Tuk Buntung Cepu juga diisi dengan vaksinasi booster bagi warga. Foto: Kecamatan Cepu

BLORA (SUARABARU.ID) – Ribuan pesepeda atau yang dikenal dengan istilah goweser, baik dari wilayah Blora maupun luar kota Blora mengikuti acara Gowes Tanah Merdeka 2022, di Taman Tuk Buntung Cepu, Blora.  Minggu, (7/8/2022).

Ketua Panitia Gowes Tanah Merdeka 2022, Sumo Novendi, menjelaskan bahwa kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI.

Sebelumnya pada masa pandemi hampir 2,5 tahun untuk Kabupaten Blora khususnya Kecamatan Cepu tidak melaksanakan kegiatan gowes.

“Ini merupakan titik awal untuk menyemarakkan lagi, menggembirakan lagi para goweser yang ada di sekitar Cepu, Blora, Bojonegoro, bahkan sampai Lamongan, info yang masuk ada dari Madura dari Pemalang juga pada datang, ini menggembirakan kita bersama,” ucap Sumo

Sumo menambahkan, diperkiraan untuk jumlah peserta goweser yang hadir pada  kegiatan ini sekitar 3.000 an orang.