blank
Suasana Konser Amal Percepatan Penanganan Stunting, di Stadion Utama Kendal.(FOTO:SB/ Sapawi)

KENDAL(SUARABARU.ID)-Komite Nasional Pemuda Indonesia(KNPI) Kabupaten Kendal menggelar Konser Amal Percepatan Penanganan Stunting di Stadion Utama Kebondalem Kendal, Sabtu(30/07/2022).

Acara konser ini menghadirkan grup dangdut New Palapa dari Surabaya dengan biduan wanita favorit, Jihan Audi, Elsa Safira dan sejumlah biduan lainnya.

Ketua Pelaksana Konser Amal yang juga Ketua KNPI Kabupaten Kendal, Suparno, mengatakan, acara ini digelar untuk umum dengan harga tanda masuk lokasi sebesar Rp 40 ribu.

“Kami tidak mutlak untuk mencari keuntungan. Yang utama adalah untuk penanganan stunting yang ada di Kabupaten Kendal cukup tinggi,”kata Ketua Pelaksana Konser Amal, Parno.

Menurut Parno, tingginya angka stunting di Kabupaten Kendal sebanyak yakni 13 persen dengan angka sekitar 7.500, hal ini disebabkan adanya pandemi Covid-19 dua tahun terakhir.

“Kondisi peningakatannya merata di 20 kecamatan yang tersebar di Kabupaten Kendal. Angka stunting yang mengalami peninggkatan paling tinggi, di daerah Selokaton, yakni, Sukorejo, Patean, Plantungan dan Pageruyung,”ujar Parno, yang juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal ini.

Di tahun 2022 ini, lanjut Parno, akan memberikan makanan tambahan, ke semua Posyandu, serta kepada anak- anak putri remaja sebagai makanan tambahan dan juga akan mengadakan alat ukur bayi yang akan di bagikan ke sejumlah Posyandu.

“Kami akan bergerak dari tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan hingga ke tingkat desa, agar stunting di Kabupaten Kendal cepat turun,”terang Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, Parno.

Parno mengakui, setelah adanya pandemi Covid-19, angka stunting di Kabupaten Kendal naik lima persen, dari sebelumnya delapan persen menjadi 13 persen. Sapawi