blank
GRATIS - Ketua Organda Kota Tegal, Popo melepas Angkot dengan penumpang gratis. (foto: Sutrisno)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Organda Kota Tegal memberikan gratis ongkos Angkutan Kota (Angkot) bagi penumpang disemua jurusan, Rabu (09/06/2022).

“Ada 25 Angkot yang melayani penumpang gratis bagi penumpang,” kata Ketua Organda Kota Tegal Popo.

Pemberian gratis tersebut dalam rangka memeringati HUT ke-60, Organda Kota Tegal, Jawa Tengah. “HUT Organda kali ini kami ingin berbagi kebahagiaan kepada warga yang kebetulan naik angkot untuk semua jurusan di Kota Tegal,” ujar Poo didampingi Sekretaris Organda Kota Tegal, Agus Wibowo.

Kebijakan bagi penumpang untuk tidak membayar ongkos angkot hanya sehari. “Ya, gratis untuk hari ini saja. Kalau terus-terusan kan kasian para awak angkut atau supirnya,” terang Popo.

Popo mengaku saat ini dunia transportasi khususnya angkutan umum mengalami kompleksitas permasalahan sekaligus tantangan.

“Saat ini sudah semakin banyak orang yang enggan naik Angkot. Ada sejumlah sebab, antara lain karena sekarang semakin banyak orang atau warga yang mempunyai sepeda motor dengan mudahnya orang untuk memiliki sepeda motor. Dengan uang muka yang tidak terlalu banyak orang sudah bisa membawa pulang sepeda motor,” terang Popo.

Untuk menarik orang agar tetap mau naik kendaraan umum seperti Angkot, diperlukan fasilitas yang lebih nyaman. Seperti kendaraan penumpang ber AC atau tempat duduk yang lebih nyaman,” ucapnya.

Selain gratiskan penumpang, HUT Organda ke-60 tersebut pihaknya akan membuat kegiatan yang lebih meriah dengan berbagai door prize.

Sutrisno