blank

BLORA (SUARABARU.ID) – Upaya Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Gagak Rimang Kabupaten Blora untuk terus berkembang, di antaranya mulai dari upaya bertransformasi menjadi radio digital hingga tawarkan konsep wisata radio, Jumat,(24/6/2022).

Kepala Dinkominfo Blora, Pratikto Nugroho, S.Sos, MM menjelaskan bahwa kedepannya LPPL Gagak Rimang Blora akan bertransformasi menjadi radio digital.

“Satu hal yang kita harapkan, di tahun 2023 Radio Gagak Rimang sudah kita transformasi ke radio digital, radio kita tidak hanya bisa didengar tapi bisa divisualkan dalam bentuk gambar,” papar Pratikto.

Pratikto menjelaskan, agar radio yang dimiliki ini betul – betul bisa efektif memberikan informasi dan hiburan kepada masyarakat di Kabupaten Blora.

Konsep Wisata Radio

Lebih lanjut, pihaknya juga berkeinginan agar adanya radio ini sekaligus mendukung area wisata yang ada di Tirtonadi. Termasuk adanya konsep wisata siaran radio.

“Semoga radio ini menjadi salah satu yang bisa men-support area wisata yang ada di Tirtonadi dan menjadi destinasi wisata, wisata siaran radio,” tandas Pratikto.

Berkaitan dengan pembangunan gedung, Pratikto menyebutkan bahwa pembangunan gedung tersebut dilakukan secara bertahap, diharapkan pada tahun 2023 dapat selesai secara keseluruhan.

Renovasi Gedung Siaran

Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menyambut baik adanya keinginan LPPL Gagak Rimang untuk turut men-support area wisata yang ada di Tirtonadi Blora.

“Saya pada prinsipnya akan mendukung upaya renovasi terhadap LPPL Gagak Rimang ini, Ini salah satu legenda kita, tentunya kita harus dukung. Semoga nanti semakin eksis dan tentunya menjadi media komunikasi untuk memperkenalkan Blora, kami berharap apa yang menjadi khazanah kekayaan kita ini bisa ditampilkan,” jelas Bupati H. Arief

Termasuk adanya konsep wisata siaran radio, dimana nanti akan dipadukan dengan berbagai kesenian hingga wisata yang ada di Tirtonadi.

“Tirtonadi ini juga bagaimana dibuat program terpadu antara radio dan tempat ini, termasuk edukasi seperti bagaimana anak-anak sekolah biar tahu radio,” jelas Arief Rohman.

“Tadi Pak Pratikto (Kadinas Kominfo) juga tadi usulnya wisata radio, boleh juga, dari Tirtonadi sini nanti ditampilkan kesenian,” tambah H. Arief.

Radio Diaspora

Bupati Blora juga menyambut baik upaya transformasi LPPL Gagak Rimang menjadi radio digital.

Dengan adanya radio digital, Ia berharap agar para Diaspora Blora yang ada di berbagai daerah bisa ikut serta menikmati siaran. Termasuk agar layanan informasi dan hiburan kepada masyarakat Blora semakin baik.

“Kalau nanti sudah digital nanti bisa dinikmati Diaspora kita yang ada di luar negeri juga bagaimana bisa menikmati, mereka kan kadang kangen dengan Blora entah itu Barongan, Tayubnya,” kata Bupati.

Kudnadi Saputro

 

Captions:

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung LPPL Gagak Rimang oleh Bupati BloraF. Foto: LPPL Blora

 

Bincang – bincang Kadinas Kominfo Blora dengan Bupati usai peletakan batu pertama pembangunan gedung LPPL Gagak Rimang

Foto: LPPL Blora