blank
Gubernur BEM FH USM, Mutiara Apriliani menunjukkan naskah MoU yang telah ditandatangani dengan Halohukum.com yang diwakili oleh Wahyu Nandang Herawan selaku direktur Halohukum.com. (Foto:Humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Semarang (FH USM) menjalin kerja sama dengan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Platform Digital Halohukum.com, baru-baru ini.

Kegiatan ini dilaksanakan secara online di Elite Global Coffee Semarang.

”Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi masyarakat yang sadar dan melek hukum, khususnya di lingkungan kampus,” kata Gubernur BEM FH, Mutiara Apriliani.

Menurutnya, melalui MoU ini ke depan bisa menyelenggarakan beberapa kegiatan di antaranya seminar dan forum grup discussion, pembuatan konten hukum, publikasi karya ilmiah, dan pelatihan hukum.

”Saya berharap kerja sama ini dapat membawa manfaat positif bagi kedua belah pihak.Selain itu dapat memberikan pengetahuan hukum, baik kepada mahasiswa dan civitas akademika di lingkungan kampus, serta kepada masyarakat umum,” ungkapnya.

Dia menambahkan, BEM FH USM akan terus berusaha mengembangkan sayap untuk terus melakukan kegiatan positif dan bermanfaat, khususnya di bidang hukum.

Muhaimin