blank
Panglima Kodam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Widi Prasetijono memimpin Sertijab Komandan Korem 073/Makutarama dan Komandan Detasemen Markas Kodam. Foto: Dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Widi Prasetijono memimpin Sertijab Komandan Korem 073/Makutarama dan Komandan Detasemen Markas Kodam (Dandenmadam) IV/Diponegoro di Aula Makodam, Kamis (21/4/2022).

Adapun jabatan yang diserahterimakan yakni Danrem 073/MKT dari Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos, M.M., kepada Kolonel Inf Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., dan jabatan Dandenmadam IV/Diponegoro dari Kolonel Arm Budi Isdarwanto kepada Letkol Kav Minarso, S.I.P.

Setelah menjabat sebagai Danrem 073/MKT, Kolonel Arm Putranto Gatot Sri Handoyo, S.Sos, M.M., akan mengemban jabatan sebagai Waasrenum Panglima TNI, sedangkan Kolonel Arm Budi Isdarwanto yang sebelumnya menjabat sebagai Dandenmadam IV/Diponegoro, akan menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi Kodam IV/Diponegoro.

Pangdam mengucapkan penghargaan yang tulus kepada Pejabat Lama atas kinerja, dedikasi dan tanggung jawab selama mengemban tugas sebagai Danrem 073/MKT maupun Dandenmadam IV/Diponegoro.

“Segera sesuaikan diri dengan lingkungan yang baru, dan pahami tugas dan tanggung jawab jabatan masing masing. Lanjutkan kegiatan positif yang telah dirintis oleh pejabat lama dan ciptakan program baru yang inovatif serta bermanfaat bagi satuan,” tandas Pangdam.

“Jadilah pemimpin yang mampu menjadi role model bagi anak buah demi terlaksananya tugas pokok,” tegasnya.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri Kasdam IV/Diponegoro, Brigjen TNI Parwito, Irdam IV/Diponegoro, Brigjen TNI Mirza Agus, S.I.P., Kapok Sahli Pangdam, Kolonel Inf Joko Triyanto, S,E., M.M., para Danrem, Asisten, Pa Liaison, Kabalakdam, dan Dansat jajaran Kodam IV/Diponegoro.

Ning