blank
Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Puhpelem, Wonogiri, bersama personel TNI-Polri, menggelar pelayanan vaksinasi model jemput bola. Yakni dengan mendatangi ke rumah-rumah warga.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Di Bulan Suci Ramadan 1443 H ini, Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Puhpelem, Kabupaten Wonogiri, menggelar pelayanan vaksinasi model jemput bola.

Pelayanan vaksinasi model jemput bola ini, melibatkan Anggota Babinsa Koramil-24/Puhpelem Serda Winarto dan personel Bhabinkamtibmas Polsek Puhpelem Bripka Lulut, untuk melakukan pendampingan pengamanan.

Tampil menjadi vaksinatornya adalah tenaga kesehatan (Naked) dari Puskesmas Puhpelem. Kegiatan yang dilaksanakan secara sinergi antara TNI-Polri bersama Nakes tersebut, digelar di Desa Golo, Kecamatan Puhpelem.

Danramil-24 Kapten (Arm) Agus Setyono melalui Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri Serma Indra, menyatakan, kegiatan yang dilakukan secara sinergis ini, akan terus dilaksanakan dalam kiat mengawal suksesnya program pemerintah, utamanya dalam upaya mencegah penyebaran virus corona.

Pemberian vaksinasi secara massal kepada masyarakat, bertujuan untuk menciptakan herd immunity atau kekebalan kelompok, dan sebagai upaya menyelematkan bangsa dari ancaman Covid-19.

Sementara itu, data terkini tentang Covid-19 di Kabupaten Wonogiri sebagai berikut: Jumlah positif/confirmed sebanyak 14.245 orang, meninggal 1.544 orang, sembuh 12.670 orang.

Jumlah pasien yang dirawat di Rumah Sakit (RS) sebanyak 10 orang (di RSUD 4 orang, di RS Amal Sehat 3 orang dan di RS Muhamadiyah Selogiri 1 orang). Yang menjalani karantina 21 orang, jumlah penambahan dari hari kemarin 3 orang.

Bambang Pur