blank
Rektor USM, Dr Supari ST MT

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Rektor Universitas Semarang (USM), Dr Supari ST MT mengatakan, salah satu dalam penelitian Dr Edy Susilio MT adalah mengenai pipa resapan, sebagai bentuk kepedulian USM memberikan kontribusi nyata di Kota Semarang.

“Bentuk kontribusi nyata untuk Kota Semarang terkait invest in Our Planet, karena Pak Edy akan menjelaskan tentang pipa resapan. Supaya airnya tidak lari ke permukaan. Kalau tidak ada hujan tidak terjadi kekeringan,” kata Supari.

Sehubungan dengan hal tersebut, katanya, USM akan menggelar Webinar dengan topik ”Memulihkan Lingkungan dan Kehidupan”. Diskusi tersebut akan melibatkan Pemerintah, akademisi dan ormas pecinta alam, pada Jumat (22/4) mendatang.

Dalam Webinar tersebut akan hadir beberapa narasumber di antaranya, Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang, Yayasan Bintari/ Mahasiswa Pecinta Alam USM, dan Dr Edy Susilio MT (dosen FT USM).

Dia mengungkapkan, USM sebagai perguruan tinggi swasta terbesar di Kota Semarang melalui misi Tri Dharma Perguruan Tinggi dituntut untuk memberikan kontribusi nyata dalam upaya mewujudkan lingkungan yang baik dan sehat.

“Beberapa hal sudah dilakukan USM dalam upaya menghemat energi bumi di antaranya, panel surya yang ada di Taman USM sebagai pengganti listrik untuk menghidupkan lampu-lampu di taman,” ungkapnya.

“Kemudian di ruang rektor ini, menggunakan lampu yang dilengkapi dengan teknologi sensor gerak. Lampu ini akan otomatis menyala ketika mendeteksi pergerakan. Jika tidak ada tamu, saya cukup menggunakan penerangan dari sinar matahari melalui kaca gedung, sebagai upaya penghematan energi,” imbuhnya.

Menurutnya, tujuan dari webinar ini adalah memetakan masalah-masalah krusial di lingkungan Kota Semarang, memetakan Kebijakan Pemulihan Lingkungan, memetakan upaya-upaya pemulihan lingkungan berbagai stakeholder lingkungan, mengeksplore pemulihan lingkungan berbasis ekosistem.

Naufal/Muha