PATI (SUARABARU.ID) – Anggota KAAP (Kumpulan Anak-Anak Pati) memberikan santunan untuk 50 anak yatim dan khitanan untuk dua anak, di Balai Desa Purwokerto, Tayu, Pati, Minggu (20/3/2022).
Dalam kegiatan sosial ini, anak-anak yatim itu juga mendapat berbagai hadiah berupa uang, peralatan sekolah, dan beberapa doorprize seperti baju, celana, mukena, buku, alat tulis, seterika, kipas, magic com, dan lain-lain.
Menurut Masruri, pegiat di KAAP (Kumpulan Anak-Anak Pati), anggota KAAP bukan hanya di wilayah Pati. Mereka berada diberbagai wilayah, terutama Jabodetabek, Jawa Barat bagian timur, Papua dan kota lain.
“Jumlahnya hampir merata di setiap wilayah. Dan Pati menjadi titik kegiatan utamanya,” kata Masruri yang juga praktisi metafisika ini.
Acara khitanan dan santunan itu sumber keuangannya mandiri dari para donatur, sedangkan untuk konsumsi, kerjasama dengan Komunitas Komda Pati. Tenaga medis yang terlibat pada acara tersebut, satu mantri, dibantu dengan dua tim.
Semua kegiatan KAAP didanai secara mandiri dengan membuka rekening donasi di salah satu bank, dengan nama rekening Sedulur Pati Foundation.
“Untuk nominal donasi dan waktu tidak ada ketentuan. Terutamanya saat akan ada kegiatan santunan, dan lain-lain. Jumlah anggota KAAP sekitar 100 dan tersebar di berbagai wilayah,” kata penulis di kanal Jurnal Metafisika Suarabaru.id ini.
Wied