Bupati Kudus HM Hartopo mengelus kepala Alwi, bocah penderita Hidrosefalus. Foto:Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Tangis haru orang tua Alwi pecah kala Bupati Kudus Hartopo menyerahkan bantuan untuk Alwi, anak berusia tiga tahun penderita hidrosefalus.

Sang ibu, Ngatmini, berterima kasih atas bantuan yang diberikan Bupati Kudus, Hartopo. Bantuan tersebut diserahkan secara pribadi di rumah Alwi di Dawe, Kamis (24/2).

“Semoga bantuan dapat bermanfaat terutama dalam mencukupi kebutuhan Dek Alwi. Bisa untuk membeli kebutuhan seperti susu, bubur, dan lainnya,” kata Bupati.

Dirinya menguatkan dan menabahkan hati Ngatmini dan suami, Ghofur, untuk menerima keadaan anaknya dengan penuh kesabaran dan keikhlasan. Pasalnya, hidrosefalus membutuhkan perawatan dan terapi dalam waktu yang cukup lama.

Hartopo mendoakan agar Alwi segera sehat dan pulih. Apabila ada kendala, Pemerintah Kabupaten Kudus bersama jajaran siap membantu.

Sekadar informasi, hingga saat ini, seluruh pengobatan dan terapi Alwi ditanggung BPJS Kesehatan.

“Kami semua selalu berdoa agar dek Alwi cepat sembuh dan pulih,” harapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hartopo mengapresiasi sinergitas Lazisnu dan Baznas yang turut memberikan bantuan kepada Alwi. Seperti yang diketahui beberapa waktu lalu orang tua Alwi mendapat bantuan bedah rumah dari Lazisnu.

Di samping bantuan yang disampaikan Bupati, Ketua Baznas yang hadir turut menyerahkan bantuan berupa uang dan nutrisi dengan total bantuan sebesar Rp. 9 juta. Bantuan tersebut akan diterimakan setiap bulan selama satu tahun.

“Luar biasa perhatian dari Lazisnu dan Baznas untuk Dek Alwi. Kami sangat mengapresiasi,” paparnya.

Terkait bantuan modal usaha untuk ibu Alwi, Hartopo akan berdiskusi dengan instansi terkait. Termasuk pembicaraan mengenai usaha spesifik yang diminta oleh Ngatmini. Bupati mengupayakan bantuan tersebut akan segera terealisasi.

“Untuk bantuan modal usaha kami bicarakan dulu mengenai teknis dan nominalnya. Pada dasarnya kami akan membantu,” ucapnya.

Sementara itu, Ngatmini bersyukur atas bantuan dan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Kudus. Selama ini, Alwi juga telah menerima banyak cinta dan perhatian dari masyarakat sekitar.

Ngatmini mengatakan bahwa perhatian tersebut membuatnya lebih semangat dalam merawat Alwi dan menstimulasi percepatan pemulihan bagi Alwi.

“Alhamdulillah, kami mendapat banyak perhatian dan bantuan. Kami juga kedatangan Bapak Bupati. Terima kasih,” kata Ngatmini.

Tm-Ab