blank
Manfaat Singkong. Foto: Pixabay

(SUARABARU.ID)– Dibalik nikmatnya singkong tersimpan manfaat bagi kesehatan. Singkong adalah salah satu makanan pengganti nasi yang populer di Indonesia.

Singkong telah diolah menjadi berbagai macam kudapan oleh masyarakat sejak zaman dahulu.

Singkong sendiri banyak tumbuh di berbagai negara tropis di kawasan Asia, Afrika, dan Amerika Selatan. Di negara-negara ini, singkong juga telah menjadi sumber makanan pokok yang dikonsumsi secara massal.

Baca Juga: Me Time Bagi Diri Sendiri Semala 20 Menit Dapat Hilangkan Stres

Dilansir dari Jabar.poskota, berikut adalah tujuh manfaat singkong bagi kesehatan yang bisa Anda dapatkan ketika Anda mengonsumsinya:

1. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Manfaat singkong yang pertama adalah membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan Anda. Singkong diketahui kaya akan serat yang termasuk dalam golongan serat tak larut dalam air.

Hal ini membuat singkong dapat membantu menyerap racun di dalam usus. Racun yang terserap nantinya akan dibuang bersama dengan feses atau kotoran.

Baca Juga: Menelusuri Jejak VOC di Jepara

2. Bantu Turunkan Berat Badan
Manfaat singkong yang kedua adalah membantu Anda dalam proses menurunkan berat badan. Singkong diketahui bagus untuk dikonsumsi oleh Anda yang sedang berdiet untuk menurunkan berat badan.

Hal ini karena singkong mengandung kalori yang lebih rendah dan kaya akan serat, yang dapat membantu tubuh merasa kenyang dalam waktu lama. Dengan ini, frekuensi waktu makan Anda dapat lebih terkontrol dan mencegah Anda untuk makan yang berlebihan.

3. Menjadi Sumber Energi untuk Tubuh
Manfaat singkong yang ketiga adalah dapat dijadikan sebagai sumber energi bagi tubuh. Setiap 100 gram singkong mengandung 160 kalori.

Baca Juga: Tiga Kunci Menjadi Pembeli yang Bijak

Selain itu, singkong juga tinggi akan karbohidrat yang nantinya berubah menjadi glukosa, salah satu sumber energi dalam tubuh. Sekitar 80% konsumsi karbohidrat per hari diperlukan oleh organ seperti otak agar otak dapat berfungsi secara maksimal.

4. Bantu Jaga Kesehatan Rambut
Manfaat singkong yang ke empat adalah dapat membantu menjaga kesehatan rambut Anda. Singkong dapat membantu pertumbuhan rambut, mengontrol kerontokan rambut, dan memberi nutrisi untuk rambut.

Akar dan daun singkong yang sudah dihaluskan dapat digunakan sebagai masker rambut, dengan tujuan agar rambut tumbuh lebih cepat. Selain itu, rambut rontok adalah dilema bagi hampir sebagian besar kaum wanita.

Baca Juga: Film “Nightmare Alley” Mulai Tayang di Bioskop Hari Ini

5. Bantu Redakan Demam dan Sakit Kepala
Manfaat singkong yang kelima adalah dapat membantu untuk meredakan sakit kepala dan demam yang menyerang Anda. Daun singkong efektif mengobati demam.

Caranya, ambil umbi serta daun singkong untuk membuat rebusan. Cukup ambil 400 gram daun singkong dan 80 gram umbinya, lalu rebus dalam satu liter air. Ketika volume air telah berkurang setengahnya, matikan api dan dinginkan air rebusannya.

6. Bantu Obati Rematik
Manfaat singkong yang ke enam adalah dapat membantu mengobati penyakit rematik. Penyakit rematik mengacu pada penyakit yang berkaitan dengan otot dan sendi.

Baca Juga: Lima Tips Memilih Popok yang Cocok Untuk Anak

Osteoporosis, radang sendi, spondylitis dan lupus adalah beberapa contohnya. Sementara itu daun singkong diketahui kaya akan magnesium.

7. Baik untuk Mengobati Luka
Manfaat singkong yang ketujuh adalah dapat digunakan untuk membantu mengobati luka pada tubuh.

Daun singkong diketahui sangat bagus untuk menyembuhkan luka. Daun singkong memiliki banyak nutrisi yang dapat membantu menyembuhkan cedera dengan cepat.

Claudia