KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID)-Sampai hari ini vaksinasi di Kabupaten Magelang untuk dosis pertama telah mencapai 70,13 persen warga dari target 1.029.210 sasaran atau 721.790 suntikan. Untuk dosis kedua, 490.569 suntikan atau 47,66 persen. Sedang dosis ketiga yang dikhususkan untuk tenaga kesehatan mencapai 2.921 suntikan atau 0,28 persen.
“Sesuai target, akhir tahun ini vaksinasi mencapai 70 persen untuk dosis pertama. Ini semua berkat kerja keras semua pihak. Namun demikian, kami minta protokol kesehatan tetap harus ditegakkan di mana pun kita berada. Jangan pernah lalai, karena pandemi belum berakhir,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.
Terkait hal itu, lanjut Nanda, pihaknya akan segera menggencarkan vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun. Untuk saat ini, perkembangan vaksinasi baru 1,28 persen atau 1.459 suntikan. Untuk dosis kedua, malah baru 13 suntikan. Sedangkan untuk remaja usia 12 hingga 17 tahun, dari target 118.328 sasaran, dosis pertama telah mencapai 97.742 suntikan atau 92,60 persen. Dosis kedua, 78.897 suntikan atau 66,68 persen.
Sedangkan untuk vaksinasi lansia, kini telah mencapai 67,40 persen dari target 141.361 sasaran, atau 95.280 suntikan untuk dosis pertama. Sedang untuk dosis kedua mencapai 65.903 suntikan atau 46,62 persen. “Untuk masyarakat umum, dari target 674.052 sasaran, kini telah mencapai 454.009 suntikan atau 67,37 persen. Sedang dosis kedua, mencapai 276.243 suntikan atau 40,98 persen,” lanjutnya.
Sementara itu perkembangan kasus aktif pasien Covid-19 di Kabupaten Magelang masih ada empat orang terkonfirmasi. Itu setelah ada tambahan satu pasien terkonfirmasi sembuh, dari Kecamatan Mertoyudan. “Dari empat orang itu, tiga di antara nya menjalani isolasi mandiri dan seorang lainnya dirawat di rumah sakit,” ungkapnya.
Dengan demikian, jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi sampai saat ini ada 22.955 orang terkonfirmasi. Rinciannya, empat dalam penyembuhan, 21.837 sembuh dan 1.114 orang meninggal. “Untuk pasien suspek, hari ini ada tambahan empat orang. Mereka tersebar di Kecamatan Mungkid, Muntilan, Ngluwar dan Srumbung,” pungkasnya.
Eko Priyono