blank
Wedang Roti, minuman andalan Kafe WFH Semarang. Foto: Dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Memasuki musim penghujan, masyarakat sudah pasti membutuhkan makanan dan minuman sehat sebagai menu pendukung.

Kafe Work Food Home (WFH) menawarkan menu minuman andalan yang sangat cocok dinikmati pada musim penghujan saat ini.

Chef Kafe WFH, Ryan Andang Adie Rifai mengatakan, Kafe WFH memiliki menu minuman traditional yang segar dan lezat untuk dinikmati dalam segala suasana, diantaranya wedang roti.

Menurutnya, wedang roti ini sangat cocok dinikmati dalam segala suasana. Jadi tidak hanya untuk musim dingin saja, namun untuk musim panaspun tetap oke.

“Wedang roti ini terbuat dari perpaduan air jahe, susu, santan dan roti, dengan tekstur roti yang lembut dan taburan kacang mete. Sangat cocok dinikmati di segala suasana,” ungkap Ryan, Jumat (3/12/2021).

Hanya dengan Rp 25 ribu, anda bisa menikmati minuman andalan Kafe WFH yang berada di Jalan Puspowarno Tengah No. 25 Kota Semarang.

Wedang roti ini adalah minuman yang banyak diburu para tamu atau pengunjung Kafe WFH. Selain bisa menghangatkan badan, wedang roti ini menyehatkan badan karena terbuat dari campuran rempah pilihan.

Selain wedang roti, Kafe WFH juga menawarkan menu minuman andalan lainnya, diantaranya ada minuman kunir asem.

“Kunir asem authentic perpaduan kunir dan asem jawa, dengan tambahan madu dan lemon. Sangat baik disajikan dengan keadaan dingin,” ujarnya.

Pihaknya juga menawarkan healty drink, yakni nutty pink banana, percampuran antara buah naga, pisang dengan pilihan terbaik, peanut butter dan susu.

Untuk mendapatkan minuman sehat kunir asem sendiri, anda cukup merogoh kantong Rp 25 ribu saja. Sedangkan untuk nutty pink banana, anda cukup membayar dengan harga Rp 35 ribu.

Jangan ngaku pecinta kuliner jika belum mencicipi menu-menu pilihan di Kafe WFH.

Ning