(SUARABARU.ID) – Terence Crawford, juara tinju kelas welter WBO, langsung menantang pemegang sabuk kelas welter WBC dan IBF, Errol Spence Jr, selepas menang TKO ronde 10 atas Shawn Porter, 21 November lalu.
Crawford (34) dua kali menjatuhkan Porter pada ronde ke-10, sebelum ayah dan pelatihnya Kenny Porter, menarik putranya dari pertarungan.
Bud, julukan Crawford, meraih kemenangan terbesar dalam kariernya sekalgus memperpanjang rekor tak terkalahkannya menjadi 38 kemenangan (29 KO).
‘’Saya akan melawan siapa pun, dan semua orang tahu siapa yang saya inginkan (Spence Jr),’’ ujar Crawford seperti dilansir dari Boxing Scene.
Pertarungan brutal itu membuat Porter mengalami luka di atas matanya.
Crawford juga mengalami cedera mata karena tabrakan lain dengan lawannya.
Sebelum berlaga di divisi welter, Bud lebih dulu tampil di kelas ringan dan welter ringan.
Seperti Terence, Spence Jr juga belum pernah merasakan kekalahan.
Errol (31) punya rekor 27 kali menang (21 KO).
rr