blank
Para peserta penyuluhan hukum bintara remaja Polres Blora. Foto: Ist

BLORA (SUARABARU.ID) – Kepala Bidang Hukum Polda Jateng Kombes Pol Muhammad Endro mengingatkan kepada para bintara remaja agar menghindari postingan dan tindakan yang kontraproduktif di media sosial.

“Beri contoh yang baik kepada masyarakat tentang bijak dalam bermedia sosial,” kata Kabidkum Polda Jateng dalam penyuluhan hukum bagi bintara remaja Polres Blora, Kamis, (18/11/2021) di Aula Arya Guna Polres Blora..

Kabidkum Polda Jateng mewanti-wanti anggota agar bisa bijak dalam bermedia sosial, terutama dalam memanfaatkan akun medsos masing-masing.

“Harus menjaga kesopanan dan tingkah laku sebagai seorang anggota Polri,” kata dia.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK, Wakapolres Kompol Christian Chrisye Lolowang, SH, SIK, MH, Pejabat Utama Polres Blora serta para bintara remaja Polres Blora.

blank
Kepala bidang hukum (Kabidkum) Polda Jateng Kombes Pol Muhammad Endro foto bersama jajaran Polres Blora. Foto: Ist

Kegiatan  dilaksanakan secara sederhana dan menerapkan protokol kesehatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabidkum Polda Jateng Kombes Pol Muhammad Endro,SIK,MH beserta Tim Bidkum Polda Jateng.

Kepala bidang hukum (Kabidkum) Polda Jateng Kombes Pol Muhammad Endro menjelaskan, kegiatan ini sangat penting dilaksanakan, bagi bintara remaja yang baru ditugaskan di Polres Blora guna memberikan gambaran pada anggota yang baru tentang aturan aturan hukum yang berlaku di kepolisian.

Kabidkum Polda Jateng mengatakan, bahwa anggota bintara remaja harus memahami, tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) yang nantinya akan mereka emban.

“Agar nantinya para bintara remaja dalam melaksanakan tugas tidak melakukan pelanggaran, yang dapat merusak nama institusi,” tambahnya.

Dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota Polri, kata Kompes Pol Muhammad Endro, polisi sudah mendapat pedoman hidup Polri yaitu Tri Brata dan Catur Prasetya.

“Oleh karena itu bintara  remaja, sebagai generasi penerus Polri, di masa depan harus menjunjung tinggi Tri Brata dan Catur Prasetya,” ungkap Kabidkum Polda Jateng.

Lebih lanjut Perwira Polri yang pernah berdinas di Polres Blora tersebut menekankan kepada anggota, terutama para bintara remaja agar menjauhi pelanggaran. Seperti menjauhi miras, narkoba serta pelanggaran lainnya.

“Hindari pelanggaran sekecil apa pun. Karena jika ditemukan anggota yang melakukan pelanggaran maka akan ditindak sesuai dengan aturan yang berlaku,” tandasnya.

Kudnadi