blank
Usai berpamitan, para atlet PON asal Kota Salatiga berfoto bersama Wali Kota dan jajaran Forkopimda. Foto: dok/ist

SALATIGA (SUARABARU.ID)– Wali Kota Salatiga, Yuliyanto, siap memberi penghargaan kepada para atlet asal daerahnya yang mampu meraih medali PON XX/Papua. Tetapi dia belum bisa memastikan jumlah besaran bonusnya, namun biasanya berupa uang.

”Pemkot Salatiga akan mengupayakan memberi bonus, namun belum pasti berapa jumlahnya. Kita tunggu saja nanti. Penghargaan ini sudah menjadi tradisi dalam penyelenggaraan PON sebelumnya, bagi atlet Salatiga,” kata Yulianto, di sela-sela pelepasan atlet dan pelatih Salatiga, yang memperkuat tim Jateng di PON XX/Papua.

Upacara pelepasan dilakukan di Rumah Dinas Wali Kota, Minggu (12/9/2021), yang dihadiri Wakil Wali Kota Muh Haris, Ketua DPRD Dance Ishak Palit, Dandim 014/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada, dan AKBP Indra Mardiana, serta forkopimda lainnya.

BACA JUGA: Deddy Kurniawan Wikanta Tutup Usia, Perginya Sang Patriot Tenis Meja

Sebanyak 15 atlet ditambah 17 ofisial (pelatih, manajer, dan wasit) dari Salatiga, akan memperkuat tim PON Jateng 2021 nanti.

Menurut Yuliyanto, pemberian bonus ini untuk merangsang atlet agar berprestasi di PON nanti. Orang nomor satu di Pemkot Salatiga ini berharap, para atlet Salatiga setidaknya bisa membawa pulang tiga medali emas dalam PON nanti.

”Kami akan mendorong atlet-atlet Salatiga ini mampu berprestasi di tingkat Nasional, dan bahkan internasional. Ini tak lepas dari tiga fungsi Salatiga sebagai Kota Olah Raga, Pendidikan, dan Transit Pariwisata,” ucapnya.

BACA JUGA: Pemkab Wonosobo Gelar Rakor Penyusunan Program Pembentukan Perda

Yuliyanto juga menyampaikan kebanggaannya, terhadap para atlet, pelatih, dan wasit yang bisa membela Jateng. Dia berharap, kesempatan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, untuk mengukir prestasi yang mampu mengharumkan nama Jateng, dan khususnya Salatiga.

Dia juga berpesan kepada para atlet, untuk menjunjung tinggi sportivitas. Kalah menang, menurutnya hal biasa, dan yang terpenting bisa menambah pengalaman.

”Kami berharap, para atlet Salatiga ini bisa menyumbang minimal tiga medali emas,” imbuh Yulianto.

BACA JUGA: Sikap Positif Jateng Soal SK KONI Pusat Nomor 102

Sementara itu, Ketua KONI Salatiga, Agus Purwanto menyampaikan, PON XX/Papua akan digelar di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika dan Kabupaten Merauke.

Pembukaan PON XX/Papua akan dilakukan pada Sabtu (2/10/2021) dan penutupan pada Jumat (15/10/2021) mendatang.

Dari catatan yang ada, para atlet Salatiga yang memperkuat kontingen Jateng di PON XX/Papua adalah, Sindhy Tyas Vedhayana/kumite dan Puspita Triana Gustin/pelatih (cabor karate), Hafizul Haq Sport Sambo/58 kg, Irfan Akmal Sport Sambo/71 kg, Maria Magdalena Ince Sport Sambo/51 kg, dan Heru Pujianto/pelatih (sambo).

BACA JUGA: KIPIN School 4.0 Dinilai Tepat untuk Solusi PTM di Masa Pandemi Global Covid-19

Kemudian cabor tinju (Puspa Aprillia/pelatih dan Revo Rengkung/pelatih). Sepak Takraw mengirimkan Bambang Edi (pelatih).

Di cabang atletik, Galih Yoga Widya (lempar cakram), Wahyu Nur Aini (lempar cakram), Liviana Rizki (lari 100m, 200m, dan M Sodik (pelatih), serta Budi Utomo (wasit).

Ada pun cabor judo ada Muji Leksani Listyowati, Evie Riana Widya Siwi, dan Litha Theresia (pelatih). Cabor tarung derajat ada Fabio Salfa, cabor bermotor (Rubin Caesar/grass track dan Akbar Tofan Caesar/pelatih).

Lalu dari cabor Wushu (Ratih Erlyana/60 kg, Thania Kusumaningtyas/56 kg, Laksmana Pandu P/52 kg dan HS Monginsidi/pelatih). Cabor Anggar (Agus Purwanto/pelatih, Hendra Faradillah/pelatih, Flodesa/pelatih), dan Rochman Setyawan/wasit.

Riyan