TEGAL (SUARABARU.ID) – Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan Penurunan Stunting secara virtual di Command Room Diskominfo Kota Tegal, Senin (23/8) pagi.
Suprayoga Hadi Diputi Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden Indonesia menyampaikan bahwa Rakornas Percepatan Stunting berlangsung dari 23 hingga 24 Agustus 2021 secara virtual.
“Diperlukan komitmen yang kuat untuk penanganan stunting. Harus diikuti juga oleh Gubernur, Walikota, Bupati hingga tingkat RT. Bertujuan menggalang komitmen bersama untuk penangaanan stunting,” paparnya
Dengan tema “Bergerak bersama untuk percepatan penurunan stunting”, Rakornas tersebut menghadirkan pembicara diantaranya KH. Ma’ruf Amin Wakil Presiden Republik Indonesia, Muhadjir Effendy Menteri Kordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Tito Karnavian Menteri Dalam Negeri, Sri Mulyani Menteri Keuangan, Budi Gunadi Menteri Kesehatan, Halim Iskandar Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Suharso Monoarfa Menteri Bappenas, Hasto Wardoyo Kepala BKKBN, serta pemetari lainnya.
Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin dalam arahannya menyampaikan bahwa kerja kolaborasi adalah kunci dalam penurunan stunting.
“Intervensi yang multi sektor tidak akan berjalan dengan baik tanpa adanya kolaborasi. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada kepala daerah yang berkomitmen dalam penurunan stunting,” papar KH. Ma’ruf Amin.
Selain itu, KH Ma’ruf Amin juga mengimbau kepada Pemerintah Daerah agar dapat memetakan kembali program terkait kegiatan penurunan stunting melalui pemetaan program stunting.
“Dari hal tersebut Pemda bisa menyusun rencana selanjutnya untuk layanan yang dapat diterima untuk kelompok sasaran,” ujar KH. Ma’ruf Amin.
Nino Moebi