blank
Pengurus MWC NU Karanganyar dan mahasiswa KKN IAINU berdiri di depan Gedung MWC NU di Desa Karangkemiri, Kecamatan Karanganyar, Kebumen.(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Karanganyar, Kebumen, saat ini telah memiliki gedung baru yang representatif senilai Rp 150 juta di Desa Karangkemiri.

Uniknya, gedung berukuran 6 x 9 meter tersebut berhasil dibangun dari iuran warga atau nahdliyyin dibantu sejumlah donatur, termasuk anggota DPRD. Bahkan pada Ramadan 1442 H lalu telah diresmikan dengan menghadirkan Ketua MUI Kebumen KH Nursodik.

Sekretaris MWC NU Karanganyar Pairi saat menerima  mahasiswa KKN IAINU Kebumen 2021/2022 pada Minggu (15/8) mengungkapkan, gedung baru MWC NU itu berdiri di atas lahan seluas  9 x 15 meter merupakan tanah wakaf dari almarhum Sunarto, mantan Kades Karangkemiri.

“Kami siap bekeraj sama dengan mahasiswa KKN dan akan mendukung penuh serta berkolaborasi, bersinergi  untuk penguatan MWC NU dan Ranting NU serta warga,”jelas pria yang juga anggota Komisi C DPRD Kebumen itu.

Acara dihadiri segenap jajaran Syuriyaah dan Tanfidziyah MWC NU Karanganyar,  Sekdes  Karangkemiri Hadi Rahmat serta Ketua Muslimat NU Karanganyar Hj Siti Nasiroh MPd.

Gedung MWC NU yang bersebelahan dengan musala itu juga dimanfaatkan untuk Majeis Taklim yang diasuh Kiai Muhtarom.  Sedangkan Ketua Tanfidzyah MWC NU Karanganyar saat ini adalah  Nurdin Santoso yang juga Camat Karangsambung,

Sementara itu Rois Syuriyah MWC NU Karanganyar H Imam Dhakilin SAg menyatakan, pihaknya senang menerima kehadiran mahasiswa KKN IAINU Kebumen. MWC NU juga mendukung semua kegiatan KKN.

Menurut Kiai Imam, saat ini MWC NU Karanganyar memiliki 11 ranting desa dan kelurahan. MWC NU Karanganyar berharap mahasiswa KKN bisa ikut memberdayakan MWC NU serta warga NU di Karanganyar.

Kiai Imam menyatakan,  MWC NU Karannganyar  terus berbenah.  Bahkan tengah berupaya mendirikan lembaga pendidikan. “Kami akan mendirikan lembaga pendidikan dan Insya Allah sudah ada tanahwakaf kita proses agar di Kecamatan Karanganyar berdiri lembaga pendidikan NU,”tandas Kiai Imam.

Dosen Pembimbing Lapangan mahasiswa KKN IAINU Kebumen Komper Wardopo yang menyerahkan mahasiswa  KKN menyatakan, mulai 16/8-  30/9 sebanyak 4 mahasiswa akan melaksanakan pengabdian masyarakat di MWC NU Karanganyar.

Rektor IAINU Kebumen Fikria Najitama MSi Minggu (25/8) secara daring telah melepas sebanyak 288 mahasiswa KKN untuk terjun ke 26 MWC NU dan sejumlah desa serta pondok pesantren. KKN IAINU tahun ini mempunyai program penguatan manajemen mutu MWC NU dan Rantng NU, penanaman pohon bidara, pemulasaraan jenazah, kegiatan keagamaan,  bakti sosial serta sosialisasi kampus.

Empat mahasiswa yang KKN di MWC NU Karanganyar menempati Posko di Desa Karangkemiri. Mereka terdiri atas Moh Kholil Rohman (PAI Fak Tarbiyah), Rystia Abdi Kusuma (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Rizki Ahmad Safii PAI, dan Hesti Ratna Kuntari Fakultas Syariah, Ushuluddin dan Dakwah.

Komper Wardopo

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini