JEPARA (SUARABARU.ID) – Selasa ( 25/5-2021) Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Jepara mengumumkan kembali 56 orag warga Jepara yang terkonfiormasi Covid-19. Jumlah ini didapat dari pemeriksanaan PCR terhadap 127 orang dan Rapid Test Antigen 77 orang.
Sementara pada tanggal 23 Mei diumumkan 30 warga Jepara yang terpapar Covid-19 dan tanggal 24 Mei sebanyak 10 orang. Dengan demikian selama tiga hari terakhir warga Jepara yang terkonfirmasi Covid- 19 sebanyak 96 orang.
Dengan penambahan ini total warga Jepara yang terkonfirmasi Covid-19 menjadi 7.749 orang. Dari jumlah tersebut 6.917 orang dinyatakan sembuh, 351 orang ( 4,53 %) masih terkonfirmasi dan 481 orang (6,21%) meninggal dunia. Angka ini juga tergolong tinggi jika dibandingkan dengan patokan WHO yang hanya sebesar 3 %.
Sementara dari 351 orang yang masih dinyatakan positif berdasarkan data yang dilansir oleh Sargas Penaganan Covid- 19 di portal resminya dijelkaskan sebanyak 44 orang sedang dirawat di rumah sakit.
Dari jumlah ini 18 orang atau 40,90 % di rawat diberbagai rumah sakit diluar daerah. Sisanya dirawat di 5 rumah sakit rujukan di Jepara.
Perketat Prokes
Terkait dengan peningkatan kasus selama 5 hari terakhir ini Kapolres Jepara AKBP Aris Tri Yunarko mengajak masyarakat Jepara untuk lebih meningkatkan kesadaran bersama untuk menjalankan protokol kesehatan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, hindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Hadepe – Ulil