blank
Tokoh kreatif Kota Bengawan, Mayor Haristanto (kiri) bersama Basnendar (kanan), tampil dalam aksi visual poster atas musibah kapal selam KRI Nanggala 402.

SOLO (SUARABARU.ID) – Aksi visual poster duka cita atas musibah kapal selam KRI Nanggala 402, digelar di Kota Solo.

Aksi yang dikemas dalam event Project#34 oleh Komunikotavisual ini, digelar di shelter pojok perempatan Ngarsopura, Kota Solo.

Co founder Komunikotavisual, Basnendar Herry Prilosadoso, menyatakan, aksi ini menampilkan lima buah poster, yang dirancang dan diinisiasi oleh Komunikotavisual.

Masing-masing poster berukuran 60 x 90 CM, dengan teks ”Selamat Jalan Patriot Bangsa, Indonesia Berduka, 53 Patriot Bangsa, Indonesia Berduka.”

Penghormatan
Juga tulisan ”Wira Ananta Rudira,” dan teks berisi pesan duka cita dan penghormatan kepada 53 kru KRI Nanggala 402 yang tertimpa musibah.

blank
Dengan layout, warna, ilustrasi tipografi, teks, dan pemilihan warna yang simpel, aksi visual ini menyajikan karya desain poster yang enak ditonton.

Basnendar, tokoh kreatif yang banyak menerima penghargaan, termasuk rekor dunia dari MURI, menyatakan, ini sebagai wujud duka cita atas musibah KRI Nanggala 402.

”Mereka gugur sebagai syuhada patriot bangsa,” ujar Basnendar sembari menambahkan, aksi ini sekaligus untuk memperingati Hari Desain Sedunia Tahun 2021.

Nasionalisme
Sebagai dosen Prodi DKV FSRD ISI Surakarta, Basnendar Herry Prilosadoso, menjelaskan, aksi di pedestrian ini untuk menggugah semangat nasionalisme warga.

blank
Aksi yang dikemas dalam event Project#34 oleh Komunikotavisual ini, digelar di shelter pojok perempatan Ngarsopura, Kota Solo.

”Agar mereka turut berduka atas musibah yang menimpa para putra bangsa yang menjadi prajurit penjaga negeri,” tandas Basnendar.

Kata Basnendar, lewat layout, warna, ilustrasi tipografi, teks, dan pemilihan warna yang simpel, mampu menyajikan karya desain poster yang enak ditonton.

Bambang Pur