blank
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi (kiri) memberikan keterangan. Foto: Eko Priyono

KOTA MUNGKID (SUARABARU.ID) – Peringatan hari ulang tahun ke-37 Kota Mungkid, yaitu berpindahnya ibu kta dari Magelang menuju Sawitan/Kota Mungkid, akan diperingati secara sederhana.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi mengatakan, peringatan Hari Jadi ke-37 Kota Mungkid pada  22 Maret mendatang akan diperingati secara sederhana. “Itu m

engingat hingga saat ini pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Magelang belum berakhir,” kata Nanda Pribadi, Jumat (19/3/2021).

Direncanakan kegiatannya berupa malam tirakatan pada Minggu malam (21/3). Yakni akan dilakukan doa bersama, secara terbatas. Kegiatan berlangsung di Rumah Dinas Bupati Magelang, Ruang Command Center, dan juga di kantor dinas di luar kompleks pemda.

“Jadi tidak semuanya berkumpul, masyarakat juga bisa mengikuti kegiatan malam tirakatan melalui chanel Youtube,”  kata Nanda.

Asisten I Pemkab Magelang itu berharap, masyarakat Kabupaten Magelang ikut berpartisipasi  menyaksikan kegiatan malam tirakatan, yang juga akan diisi dengan tausiyah dari ulama ternama yang berasal dari Yogyakarta.

“Pak Kiainya ceramahnya juga tidak hadir secara langsung ke Magelang, namun secara virtual dari kediaman beliau. Semua ini kami lakukan untuk menekan penyebaran covid-19 melalui penerapan protokol kesehatan,” jelas Nanda.

Terkait penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro tahap III, Nanda mengatakan, sangat berdampak baik terhadap penurunan jumlah kasus terkonfirmasi positif di wilayah Kabupaten Magelang.

“Pemberlakuan PPKM mikro sangat signifikan dampaknya terhadap penurunan kasus Covid-19, bahkan tidak hanya di tingkat lokal kabupaten/kota tetapi juga secara nasional juga mengalami penurunan,” jelasnya.

Dia menyebutkan, pada Kamis (18/3) kemarin jumlah terkonfirmasi Covid-19 di wilayah Kabupaten Magelang sudah berada di bawah angka 200.

“Kami catat terdapat 152 orang yang masih terkonfirmasi positif pada hari Kamis kemarin. Ini menjadi sesuatu yang menambah optimisme dalam menghadapi covid-19. Mudah-mudahan akan semakin menurun dan situasinya juga akan semakin melandai,” imbuh Nanda.

Eko Priyono