blank
LONGSOR - Jalur Yomani menuju OW Guci mengalami jalan ambles dan patah-patah. (foto: nino moebi)

SLAWI (SUARABARU.ID) – Hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang yang terjadi sejak Jumat (12/2/2021) malam hingga Sabtu (13/2/2021) dinihari mengakibatkan kerusakan pada infrastruktur di wilayah Kabupaten Tegal dan jalur penghubung perbatasan dengan Kabupaten Brebes.

blank
RUSAK – Beberapa villa mengalami kerusakan.(foto: nino moebi)

Lokasi yang mengalami kerusakan parah terjadi di jalur dari arah Desa Yomani menuju Obyek Wisata Guci, jalan mengalami patah dibeberapa titik, akibatnya arus lalu lintas ke arah OW Guci dan sebaliknya mengalami kemacetan.

Jalan ambles berada di dua titik, dan jalan retak memanjang di ruas jalan Kalibakung Kabupaten Tegal. “Jalur dari Yomani menuju OW Guci Kalibakung, Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal, terjadi pergerakan tanah hingga ketinggian jalan berubah mengakibatkan tersendatnya arus lalulintas,” kata Kanit Patroli Sat Lantas Polres Tegal, Ipda Priyo Dwi saat di lokasi kejadian.

Priyo menjelaskan, kejadian mulai tadi malam karena curah hujan cukup tinggi dan lokasi tersebut sering terjadi karena tanahnya labil. Tanah bergerak yang mengalami patah dan keretakan sekira 100 meter dengan kedalaman mencapai 40-50 cm.

“Untuk rekayasa kami bekerjasama dengan BPBD bersama Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Tegal melakukan perbaikan jalan demi terciptanya lalulintas yang kondusif,” tutup Priyo.

Nino Moebi