WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Hari ini, Selasa 9 Februari 2021, bertepatan dengan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-75. HPN dan HUT PWI diperingati dalam suasana pandemi global Covid-19.
Ketua DPRD Wonosobo Eko Prasetyo Heru Wibowo, Selasa (9/2), berharap pers mampu menjalankan fungsi dan perannya dengan baik. Memberi informasi dan hiburan yang bermanfaat serta mampu melakukan edukasi bagi masyarakat.
“Pers itu kan punya fungsi informasi, edukasi, hiburan dan kontrol sosial. Kontrol sosial dari pers terhadap kebijakan pemerintah yang tidak berpihak pada masyarakat juga tak kalah penting untuk dikedepankan,” tegasnya.
Dengan fungsi dan peran demikian, sambung dia, maka pers punya posisi yang sangat strategis bagi negara, pemerintah dan masyarakat. Tanpa peran pers, apa yang dilakukan negara dan pemerintah, tidak akan diketahui masyarakat.
“Saat ini memang bertebaran informasi di media sosial (medsos) yang sangat cepat dan beragam. Tapi informasi di medsos tidak bisa dijadikan sebagai pegangan. Sebab, belum tentu, informasi yang ada, benar dan bermanfaat,” ujar dia.
Tugas Media
Menurut Eko, tugas media massa atau media mainstream seperti koran, media online, televisi dan radio, adalah menjernihkan informasi yang keruh di medsos. Apalagi banyak sekali informasi yang tidak benar dan tepat di media yang bersifat privat atau personal itu.
“Kecepatan dan kebebasan informasi di medsos menuntut teman-teman wartawan bekerja lebih cepat dan profesional. Setiap informasi bisa disampaikan dengan benar dan lebih lengkap, sehingga publik tidak salah mengenyam informasi yang ada,” tuturnya.
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Wonosobo itu juga berpesan, di tengah wabah virus Corona, teman-teman media untuk lebih berhati-hati ketika melakukan peliputan di lapangan. Tetap menjaga kesehatan agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
“Sebagai garda terdepan dalam penyampaian informasi seputar Covid-19, wartawan termasuk rentan tertular virus Corona. Karena tiap hari pasti bertemu atau kontak dengan banyak narasumber dari berbagai profesi dan kalangan,” sebut mantan Ketua Komisi B DPRD Wonosobo itu.
Eko di moment HPN dan HUT ke-75 tahun 2021 ini, menyampaikan selamat dan sukses memperingati HPN dan HUT PWI ke-75. Mudah-mudahan teman-teman wartawan tetap sehat dan aman dari penyakit Covid-19 sehingga bisa menjalankan profesinya dengan baik dan lancar.
Muharno Zarka