blank
Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing (kiri) menerima suntikan vaksinasi. Kepada masyarakat diserukan untuk tidak takut karena tidak sakit, hanya seperti digigit semut.
WONOGIRI (SUARABARU.ID) – ”Tidak sakit, hanya seperti digigit semut,” ujar Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing, seusai menerima suntikan vaksin. Vaksinasi massal, dilakukan untuk menumbuhkan imunitas dalam kiat pencegahan Covid-19.

Gubernur Ganjar Pranowo, melalui suratnya yang dikirim ke para Bupati/Walikota, menyatakan, vaksinasi massal di Jateng dialkukan serentak mulai Tanggal 25 sampai dengan 28 Januari 2021 besok. Hari pertama pelaksanaan vaksin di Kabupaten Wonogiri, dilakukan Selasa (26/1) di RSUD Dokter Soediran Mangun Sumarso.

Vaksinasi diawali oleh Bupati Wonogiri Joko Sutopo dan Wakil Bupati Edy Santosa, bersama Dandim 0728 Letkol (Inf) Imron Masyhadi, Kapolres AKBP Christian Tobing, Kajari Agus Irawan Yustisianto, Ketua Pengadilan Negeri Sugeng Sudrajat.

blank
Bupati Wonogiri Joko Sutopo (duduk), menjadi orang pertama penerima vaksin di Kabupaten Wonogiri. Ikut mendampingi Bupati, Kepala Dinkes Dokter Adhi Dharma (kedua dari kiri).

Dalam pelayanan vaksinasi perdana tersebut, ikut divaksin pula Ketua DPRD, Sriyono, Kepala Dinkes Dokter Adhi Dharma, Sekda Haryono, Kepala BPJS Rahmad Asri Ritonga, Kepala Dishub Ismiyanto. Diikuti pula oleh Ketua MUI Wonogiri KH. Hariyadi, Kepala Satpol-PP Waluyo, Kepala Kesbangpol Sulardi.

Juga diikuti pula Wakil Ketua Penggerak PKK Wonogiri Ny Denny Risnindyantira Edy Santosa. Berikut para Kepala Dinas dan Instansi bersama para Kabag di jajaran Setda Kabupaten Wonogiri.

Bupati Joko Sutopo, menyatakan, sudah 11 bulan kita berada pada satu kondisi yang tidak ideal. Selama 324 hari, dihadapkan pada satu kondisi bencana non-alam, yang itu perlu penyikapan khusus melalui upaya terintegrasi, sehingga kiat memutus mata rantai Covid-19 dapat berjalan baik.

blank
Ketua DPRD Wonogiri, Sriyono (kiri), menerima suntikan vaksin dalam pelayanan perdana bersama Bupati dan jajaran Forkompimcam Wonogiri.

Tenaga Kesehatan
Terkait ini, pemerintah mencanangkan 400 juta vaksin. Untuk Kabupaten Wonogiri, mendapatkan 7.480 vaksin dan diprioritaskan pertama untuk para medis dan tenaga kesehatan (Nakes) sejumlah 3.740. Dan nanti, tambah Bupati, setelah 14 hari kedepan akan dilaksanakan vaksinasi kedua.

Kepada para tokoh masyarakat dan tokoh agama, diminta untuk dapat ikut menguatkan komitmen dengan memberikan sosialisasi tahapan vaksinasi kepada masyarakat luas. Kepada 399 para medis yang menjadi vaksinator, disampaikan ucapan terima kasih.

Bambang Pur