blank
Sejumlah personel Polres, Kodim, Pemkab Blora dan regu patroli bersenjata, terlihat aktif melakukan pengamanan di Stasiun KA Cepu. Foto : SB/Wahono

BLORA (SUARABARU.ID)– Wilayah perbatasan Provinsi Jawa Tengah-Jawa Timur di Kecamatan Cepu, Blora, mendapat perhatian pengamanan khusus dari petugas gabungan Polres, Kodim dan Dinas Perhubungan setempat.

Selain di perbatasan Jateng-Jatim, berbagai objek vital, lokasi wisata, fasilitas umum (fasum), stasiun, terminal bus antarkota-provinsi dan tempat-tempat pemusatan massa, juga dijaga personel gabungan dan tim patroli bersenjata.

”Kami terjunkan petugas, semata-mata untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas saat long week end ini,” tandas Kapolres Blora, AKBP Ferry Irawan, melalui Kabagops Kompol Supriyo, Kamis (29/10/2020).

BACA JUGA : Pertama di Jateng, Sekolah Laut di Kota Tegal

Dijelaskan dia, meskipun Blora bukan jalur Pantura, namun patroli dan penjagaan tetap ditingkatkan. Apalagi saat long week end ini, dimana Blora merupakan salah satu jalur alternatif utama untuk mudik.

Se;ain itu, banyak aset negara dan objek vital bertebaran di berbagai titik, seperti aset negara minyak dan gas bumi (migas), perhutunai, perbankan, kelistrikan serta perkantoran besar di kabupaten penghasil kayu jati ini.

”Patroli bersenjata dan penjagaan ketat di objek vital, fasum dan lokasi wisata kami gelar siang malam, hingga beberapa hari nanti,” jelas mantan Kapolsek Randublatung dan Tunjungan ini.

Bahkan di terminal bus antarkota-provinsi dan stasiun kereta api (KA) double track Surabata-Jakarta, juga ditempatkan anggota untuk memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas di wilayah setempat.

Pastikan Prokes

Lebih lanjut Kabagops Polres Blora ini menambahkan, di 16 Polsek jajaran telah menjalin sinergi dengan TNI dan instansi setempat, untuk mengamankan momen long week end ini.

”Dalam kondisi apa pun, kami selalu menjalin sinergitas dengan TNI, Pemkab dan instansi lainnya, agar pengamanan di Blora bisa berjalan maksimal,” beber Kompol Supriyo.

Ada pun kehadiran petugas di lapangan, bukan hanya untuk antisipasi gangguan keamanan saja, namun juga untuk memastikan pelaksanaan protokol kesehatan (prokes) di tempat wisata, dan pusat keramaian masyarakat lainnya.

”Selain menjaga keamanan, petugas tidak pernah lelah mengingatkan masyarakat, agar patuh protokol kesehatan, agar liburan long week end berjalan aman sekaligus mencegah pesebaran covid-19,” pungkas Kabagops Polres Blora ini.

Wahono-Riyan