blank
Kantor Inspektorat Kabupaten Kebumen di Jalan Arungbinang setelah direhab kini seolah menjadi Gedung Putih.(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Ada pemandangan berbeda di antara deretan kantor pemerintah di Jalan Arungbinang Kebumen. Kantor Inspektorat yang semula kecil  kini direhab atau disulap dengan dana APBD senilai Rp 4,8 miliar menjadi Gedung Putih yang megah.

Memang Kantor Aparat Pengawasan Pemkab itu belum diresmikan. Menurut keterangan, pekerjaan fisik APBD 2020 akan selesai pada 28 Oktober mendatang saat berakhirnya kontrak. Namun kemegahan Gedung Putih Kebumen itu sudah nampak dan sering mengundang  perhatian warga yang melintas di Jalan Arungbinang.

Kepala DPUPR Kabupaten Kebumen Haryono Wahyudi didampingi Kabid Cipta Karya Agus Hanafi saat dihubungi Suarabaru.id menuturkan, konsep desain Kantor Inspektorat Kebumen itu didasari pertimbangan agar menjadi kantor yang berwibawa.

blank
Kantor Inspektorat Kabupaten Kebumen yang megah belum difungsikan dan akan diserahkan pada 28 Oktober mendatang.(Foto:SB/Ist)

Kabid Cipta Karya Agus Hanafi menambahkan, ide awal pemilihan gedung warna putih itu dari  Sekretaris Inspektorat Kabupaen Kebumen Sukamto yang juga bergelar magister teknik perencanaan kota UGM. Adapun yang mendesain dari konsultan.

Sementara itu Sekretaris Inspektorat Kabupaten Kebumen Sukamto mengakui, data proyek  tersebut di DPUPR karena kontrak berakhir 28 Oktober 2020. Luas bangunan Kantor Inspektorat dua lantai itu untuk lantai satu 536 m2, lantai dua  476 m2.

Menyinggung filosofis  warna putih pada Kantor Inspektorat Kebumen, Sukamto menjelaskan, sesuai tupoksinya pihaknya harus mewujudkan good and clean government.”Clean  atau bersih direpresentasikan warna putih. Putih juga berarti warna kejujuran,”terang mantan Kabag Humas Setda dan pernah sukses menjadi Camat Sadang itu.

blank
Gedung Putih Inspektorat Kebumen tampak dari depan.Foto:SB/Ist)

Sukamto menyatakan, kejujuran bagian dari integritas yang penting. Adapun jumlah staf Inspektorat Kebumen saat ini 41 orang. Idealnya minimal 85 oarng sehingga masih kurang. Pihaknya sedang berbenah, mulai dari penataan gedung, kemudian SOTK akan diperkuat dengan menambah satu Inspektur Pembantu khusus/investigasi

Gedung Putih Inspektorat Kebumen itu setelah difungsikan rencananya lantai satu untuk fasilitas ruang tamu yang nyaman, resepsionis, ruang konsultasi bagi OPD dan desa, ruang sekretariat dan ruang para Irban. Lantai dua ruang inspektur, ruang sekretaris, ruang rapat sedang, dan aula besar ukuran 17 x 15 meter.

Komper Wardopo