blank
Bupati Temanggung A Khadziq didampingi Wakil Bupati Heri Ibnu Wibowo secara simbolis menanam pohon pada peringatan Hari Tani dan Pencanangan Gerakan Pemanfaatan Tani Pekarangan di Desa Klepu, Kecamatan Pringsurat. Foto: suarabaru.id/ yon

TEMANGGUNG (SUARABARU.ID)– Bupati Temanggung Al Khadziq meminta masyarakat Kabupaten Temanggung memanfaatkan lahan pekarangan rumahnya untuk ditanami aneka tanaman.

“Dengan memanfaatkan pekarangan melalui tani pekarangan sekecil apapun bila dimanfaatkan dengan baik akan dapat meningkatkan ekonomi dan mengurangi pengeluaran rumah tangga,” kata Bupati Temanggung Al Khadziq pada peringatan Hari Tani dan Pencanangan Gerakan Pemanfaatan Tani
Pekarangan Kabupaten Temanggung yang dipusatkan di Desa Klepu, Kecamatan Pringsurat.

Khadziq mengatakan, tujuan dari tani pekarangan ini adalah meningkatkan kemandirian desa dalam pemenuhan kebutuhan nutrisi rumah tangga, meningkatkan efesiensi pengeluaran rumah tangga dan meningkatkan pendapatan rumah tangga.

Menurutnya, pada saat pandemi covid-19 seperti saat ini, pangan merupakan kebutuhan masyarakat yang harus selalu terjaga ketersediaannya sampai ke skala rumah tangga dalam jumlah yang cukup dan aman untuk dikonsumsi.

Salah satu upaya untuk mencukupi pangan tersebut yakni dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah dengan ditanami aneka macam tanaman pangan dan sayuran.

Sementara itu, Kepala Desa Klepu Endro P mengatakan, warga Desa Klepu sejak Agustus kemarin telah melakukan upaya pemanfaatkan lahan pekarangan rumagnya dengan program tani pekarangan. Dan, saat ini masyarakat sudah merasakan hasilnya dari bercocok tanam di pekarangan masing-masing.

“Mereka sudah bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari dari hahsil tani pekarangan sehingga dapat mengurangi pengeluaran rumah tangga,” katanya.

Yon