blank
Polres Wonogiri menggelar Rakor Lintas Sektoral menyongsong pelaksanaan Pilkada Tahun 2020. Rakor dilaksanakan di aula Mapolres Wonogiri.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Karena ada pandemi Corona Virus Disease (Covid)-19, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020, termasuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Wonogiri akan digelar berbeda dengan sebelumnya.

”Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2020 sangatlah berbeda dengan Pilkda sebelumnya, karena Pilkada saat ini dilaksanakan pada masa pandemi corona,” tegas Wakil Bupati (Wabup) Wonogiri, Edy Santosa.

Penegasan Wabud Edy Santosa ini, disampaikan ketika memberikan sambutan pada Rapat Koordinasi (Rakor) lintas Sektoral (Linsek) yang digelar di Mapolres Wonogiri, Senin (31/8). Rakor digelar dalam rangka kesiapan Operasi Mantap Praja Candi 2020. Rakor dipimpin Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing, didampingi Dandim 0728 Letkol (Inf) Imron Masyhadi dan Wakil Bupati Edy Santosa serta Ketua KPU Wonogiri Toto Sihsetyo Adi.

Hadir dalam Rakor tersebut para komisioner KPU Wonogiri, Ketua Bawaslu Wonogiri Ali Mahbub bersama para anggota Bawaslu Wonogiri. Berikut Kepala Kesbangpol Wonogiri, Sulardi, Kepala Satpol-PP, Waluyo, dan Kepala BPBD, Bambang Haryanto.

blank
Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing (kedua dari kanan) memimpin Rakor Lintas Sektoral menyongsong Pilkada 2020, didampingi Dandim (kanan), Wakil Bupati dan Ketua KPU (kedua dan kesatu dari kiri).

Perhatian Khusus
Juga hadir Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Dokter Adhi Dharma, Wakapolres Wonogiri Kompol Edi Wibowo, Pasi Ops Kodim 0728 Wonogiri Lettu (Inf) Toto Mardoyo beserta para Pejabat Utama (PJU) Polres Wonogiri dan Kapolsek se jajaran Polres Wonogiri.

Wabup Edy Santosa minta, penyelenggaraan Pilkada 2020 perlu perhatian khusus, diatur sedemikian rupa dengan mematuhi protokol kesehatan. ”Agar dapat terlaksana dengan baik dan jangan sampai ada yang terjangkiti Covid 19,” tegasnya.

Kepada semua pihak, tandas Wabup, termasuk kepada masyarakat yang akan memberikan hak suaranya, perlu diberikan sosialisasi pemahaman mekanismenya. ”Harapannya, Pilkda nanti dapat berjalan dengan baik dan lancar, tidak ada halangan, dan menghasilkan terpilihnya pemimpin yang terbaik, yang dapat memberikan hal terbaik bagi masyarakat Wonogiri,” tegas Wabup Edy Santosa.

Mantap Praja
Kabag Ops Polres Wonogiri Kompol Agus Pamungkas, menyatakan, hari H Pilkada akan dilaksanakan Tanggal 9 Desember 2020 mendatang. Terhitung mulai Kamis Tanggal 3 September sampai dengan 23 Desember 2020 mendatang, atau selama 112 hari jajaran kepolisian akan menggelar Operasi Mantap Praja, untuk pengamanan Pilkada 2020.

blank
Menyongsong digelarnya Operasi Mantap Praja 2020, Polres Wonogiri menggelar Rakor Lintas Sektoral. Operasi pengemanan Pilkada akan digelar selama 112 hari, mulai Tanggal 3 September sampai 23 Desember 2020.

Dandim 0728 Letkol (Inf) Imron Masyhadi, menyatakan, prajurit TNI Wonogiri siap membantu kepolisian untuk mengamankan Pilkada 2020. Sebagai unsur pengamanan, Dandim dan Kapolres AKBP Christian Tobing, memberikan penegasan bahwa anggota TNI/Polri bersikap netral. Bila ada yang tidak netral, akan diberi sanksi tindakan tegas.

Ikut memberikan paparan dalam Rakor Linsek tersebut, Ketua KPU Wonogiri, Toto Sih Setyo Adi, dan Ketua Bawaslu Wonogiri, Ali Mahbub. Kata Toto, inidikator suksesnya pemilihan ditandai oleh akurasi daftar pemilih, sukses pemungutan suara, transparasi hasil perhitungan suara, pemilihan sehat, pemilihan tanpa SARA, tanpa hoax dan doxing. Terlaksana dengan tertib, aman dan lancar.

Bambang Pur