blank
Prajurit Kodam IV/Diponegoro menerima pengarahan dengan tetap menperhatikan protokol kesehatan, di Makodam IV/Diponegoro. Foto: absa

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Kondisi lingkungan kerja sangat mempengaruhi produktivitas dan kualitas kinerja prajurit. Semakin baik lingkungan, maka prajurit juga akan semakin mampu mengeluarkan potensinya.

blank
Brigjen TNI Tetty Melina Lubis. Foto: absa

Hal itu disampaikan Direktur Hukum Angkatan Darat (Dirkumad) Brigjen TNI Tetty Melina Lubis, saat melaksanakan kunjungan ke Markas Hukum Kodam IV/Diponegoro, Jalan Perintis Kemerdekaan, Watugong, Semarang, Kamis (27/8/2020).

”Tidak melakukan pelanggaran, saling asah, asih dan asuh adalah cara agar tercipta suasana kerja yang kondusif dan produktif,” pesannya.

BACA JUGA : Menuju Pengadaan Barang dan Jasa yang Bebas KKN di Lingkungan TNI AD

Brigjen TNI Tetty juga mengingatkan kepada para prajurit Kumdam IV/Diponegoro, agar tetap memperhatikan protokol kesehatan, baik untuk diri sendiri maupun keluarga. Mengingat perkembangan kasus covid-19 semakin bertambah jumlahnya, karena tidak diketahuinya Orang Tanpa Gejala (OTG) yang ada di sekitar.

Ditambahkan Jenderal Bintang Satu ini, setiap prajurit harus menjaga keutuhan dan keharmonisan rumah tangga. Karena setiap keberhasilan baik pekerjaan maupun karier, semuanya berawal dari rumah.

Hal itu dapat terjadi, apabila seluruh bagian mengambil peran dengan menjadi prajurit yang mengamalkan Sumpah Prajurit.
”Prajurit itu prasojo jujur dan irit, bukan pelit tapi memang bersahaja,” pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Kasubdit Perdatun Kolonel Chk Gatot Subandri, Pgs Kakumdam Letkol Chk (K) Rusmawati SH MH, para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Kumdam IV/Diponegoro.

Absa-riyan