blank
SWAB - Sejumlah relawan menjalani rapid test dan Polymerase Chain Reaction (PCR) swab test. (foto: nino moebi)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Untuk mendeteksi Cobid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal mengadakan rapid test dan Polymerase Chain Reaction (PCR) swab test masal gratis di komplek Balai Kota Tegal, Kamis (30/7/2020) sore.

Kegiatan tes gratis tersebut dilakukan bersamaan dengan pelantikan Relawan Mandiri Covid-19 Kota Tegal. Rapid test disediakan dengan kuota 300 orang dan PCR test dengan kuota 50 orang. Para relawan mandiri Covid-19 diarahkan untuk mengikuti rapid test yang tersebar di enam titik sepanjang Jalan Ki Gede Sebayu Komplek Balai Kota Tegal.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal, dr Sri Prima Indraswari mengatakan, rapid test dan PCR test tersebut memang sengaja berbarengan dengan pelantikan relawan mandiri Covid-19. “Apabila ada relawan yang reaktif maka langsung diarahkan untuk mengikuti PCR test,” kata Prima.

Ia mengatakan, pihaknya menyediakan 300 alat rapid test dan 50 alat PCR test. Rapid test di Kota Tegal sudah melebihi 1 persen dari jumlah penduduk. Sementara untuk PCR test, targetnya minimal di Kota Tegal sejumlah 900 kali. Namun, pihaknya baru melakukan sebanyak 800 kali.

Nino Moebi