MAGELANG (SUARABARU.ID) -Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman dan petugas Artha Graha Group menyerahkan bingkisan Lebaran kepada komunitas tukang becak Magelang, Sabtu (23/5/20). Penerimanya berjumlah 200 orang.
Acara itu didampingi Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI I Gde Agit Thomas dan para pejabat Distribusi Akmil. Mengambil tempat di depan Main Hall Akademi Militer.
Menurut Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman, pemberian bingkisan Lebaran kepada Komunitas Becak Magelang bertujuan untuk menjalin hubungan silaturahmi. Juga sebagai bentuk rasa kepedulian kepada masyarakat yang kurang mampu. Pertimnangan lain sebagai persiapan Hari Raya Idul Fitri 1441 H di tengah pandemi covid-19 yang sedang melanda dunia, termasuk Indonesia.
Bingkisan tersebut disalurkan kepada tukang becak di wilayah Magelang yang tergabung dalam Komunitas Becak Magelang. “Paket bingkisan Lebaran pada saat pandemi Covid-19 ini kami berikan kepada warga masyarakat yang benar-benar kurang mampu dan ini sudah disiapkan untuk dibagikan,” kata.Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurachman.
Dia berharap, kepada para pengayuh becak di wilayah Magelang, di tengah pandemi Covid-19 ini agar tetap semangat. “TNI bersama komponen masyarakat telah bersatu, berjuang melawan Covid-19,” imbuhnya.
Salah satu tukang becak asal Sidoagung, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, Daresin (51), menyatakan sangat berterima kasih atas adanya pemberian bingkisan Lebaran dari Gubernur Akmil. Karena hal itu sangat membantu saat menjelang Lebaran. Selama adanya pandemik Covid-19 ini penghasilannya tidak menentu, sangat sepi penumpang, kadang dapat uang kadang juga tidak.
”Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Akmil dan Artha Graha Group atas pemberian bingkisan Lebarannya, semoga berkah dan bermanfaat untuk keluarga kami,” tuturnya.
Eko Priyono-trs