blank
Foto ilustrasi

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Jumlah konfirmasi positif covid-19 hari ini di Kabupaten Magelang sebanyak 53 orang. Jumlah konfirmasi lama 48 orang bertambah tujuh konfirmasi baru, tetapi ada yang sembuh dua orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi menginformasikan, tujuh konfirmasi baru itu warga Secang lima orang dan Ngablak dua orang.

blank
Nanda Cahyadi Pribadi.

“Untuk dua positif asal Kecamatan Ngablak adalah seorang istri dan nenek dari pasien positif yang sudah dinyatakan sembuh yang sebelumnya punya riwayat berpergian dari Gowa, Sulsel,” jelasnya.

Selebihnya disebutkan,  jumlah pasien terkonfirmasi positif yang sembuh sampai saat ini 13 orang. Dengan keterangan yang baru dua orang dan yang lama 11 orang.  Konfirmasi yang sembuh itu adalah dua orang warga Bandongan.

Di sisi lain jumlah kasus  meninggal dunia adalah 24 orang. Dengan keterangan PDP yang meninggal 22 orang, dan konfirmasi yang meninggal dua orang. “Konfirmasi positif warga Kecamatan  Secang dan Ngablak semuanya punya riwayat kontak erat dengan yang ada riwayat bepergian dari Gowa,” jelas Nanda.

Nanda juga memberikan informasi perkembangan jumlah kasus covid-19 Kabupaten Magelang pada hari Senin 18 Mei  2020 sampai pukul 15.00. Jumlah orang dalam pengawasan (ODP) 62 orang. Dengan keterangan ODP lama 62 orang berkurang tiga orang yang lulus pantau. Tetapi bertambah tiga ODP baru.

Sementara itu pasien dengan pengawasan (PDP) 23 orang. Dengan keterangan PDP lama 23 bertambah satu PDP baru dan berkurang seorang PDP yang pulang membaik.Dengan demikian jumlah total PDP yang pulang membaik sampai saat ini adalah 118 orang. Dengan keterangan PDP baru yang pulang membaik saat ini satu orang dan yang  lama 117 orang.

Eko Priyono-trs