blank
Personel Polsek Tirtomoyo Polres Wonogiri, mendatangi ke lokasi kejadian, untuk melakukan penanganan terkait adanya kasus seorang kakek yang ditemukan tewas di dalam sumur. Loksinya, di Dusun Gedong, Desa Girirejo, Kecamatan Tirtomoyo, Wonogiri.

WONOGIRI – Masyarakat Dusun Gedong, Desa Girirejo, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri, Jumat (8/11), heboh oleh kemunculan kasus seorang kakek ditemukan tewas di dalam sumur. Korban diidentifikasi bernama Partoyo (75), warga Dusun Gedong RT 3/RW 10, Desa Girirejo, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri.

Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti Istiwidayati dan Kapolsek Tirtomoyo AKP Sarno, melalui Kasubag Humas Polres Iptu Suwondo, menyebutkan, penyebab korban tewas di dalam sumur masih dalam penyelidikan petugas. Bersamaan ketika melakukan penanganan ke lokasi kejadian, petugas Polsek Tirtomoyo juga mengumpulkan keterangan dari Saksi Supriyadi (50) dan Sugiarti (48), keduanya warga Dusun Gedong RT 3/RW 10, Desa Girirejo, Kecamatan Tirtomoyo, Wonogiri.

Petugas mendapatkan keterangan yang menyebutkan bahwa korban belakangan ini mengalami depresi berat. Itu ditandai tidak dapat tidur dalam beberapa hari terakhir ini, dan selalu gelisah serta ingin mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri. Jumat pagi (8/11) pukul 04.30, ketika anggota keluarganya belum bangun tidur, korban keluar rumah dan menceburkan diri ke dalam sumur yang berlokasi di depan rumah.

Kasus ini segera dilaporkan ke Ketua RT dan pamong desa, serta ke Polsek Tirtomoyo. Selanjutnya warga bersama aparat memberikan pertolongan untuk mengevakuasi korban dari dalam sumur. Ikut datang memberikan bantuan, Serka Lexi dari Koramil Tirtomoyo. Korban berhasil diangkat ke atas, dalam kondisi sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Tim Medis dari Puskesmas Tirtomoyo bersama personel Polsek kemudian melakukan pemeriksaan. Hasil pemeriksaan menyebutkan, tidak ditemukan tanda-tanda mencurigakan yang mengarah pada indikasi tindak kekerasan. Usai pemeriksaan, mayat korban diserahkan ke pihak keluarga dengan disaksikan pamong desa, untuk kemudian dimakamkan di kuburan Dusun Gedong.

suarabaru.id/Bambang Pur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini