GROBOGAN – Musim kemarau panjang masih menjadi momok di wilayah Kabupaten Grobogan. Pasalnya, krisis air bersih menjadi luas di berbagai tempat di wilayah ini. Salah satunya di Desa Kedungrejo, Kecamatan Purwodadi.
Setelah menunggu adanya bantuan air bersih, warga Dusun Rencong, Desa Kedungrejo akhirnya bernafas lega. Mereka berterima kasih pada jajaran Polsek Purwodadi yang melakukan dropping air bersih di wilayah tersebut.
Kapolsek Purwodadi AKP Sudarwati mengatakan, pihaknya berempati dan peduli terhadap warga di dusun tersebut lantaran kondisi mereka memprihatinkan akibat kurangnya stok air bersih. Sebelum dilakukan penyaluran air bersih, pihaknya mengecek lewat Bhabinkamtibmas setempat.
“Kami sebelumnya lewat Bhabinkamtibmas mengecek setiap desa binaannya. Apakah ada warga binaan mereka yang mengalami kekurangan air bersih. Nantinya pembagian air tersebut akan tepat sasaran kepada warga yang membutuhkan,” kata Kapolsek Purwodadi AKP Sudarwati, Minggu (13/10).
Kegiatan ini disambut antusias oleh warga. Mereka membawa ember dan berbagai wadah untuk menampung air bersih bantuan Polsek Purwodadi.
suarabaru.id/Hana Eswe.