blank
Enrique Cerezo/dok

MADRID – Kepergian penyerang Antoine Griezmann dengan cara yang tidak elok benar-benar mengecewakan Enrique Cerezo, bos Atletico Madrid. Griezmann bergabung ke Barcelona selepas melewati saga transfer selama kurang lebih dua tahun. Mantan pemain Real Sociedad ini ditebus dengan harga 120 juta euro dan diikat kontrak lima tahun. Saga transfer itu ternyata tak selesai begitu saja, karena Atleti mengajukan tuntutan kepada Barca dan Griezmann.

Los Colchoneros menilai klub Catalan mengakali nilai transfer Griezmann dengan cara menunggu klausulnya berubah per 1 Juli. Menurut klaim Atleti, Griezmann sudah sepakat pindah ke Camp Nou sejak Maret lalu saat klausul kontraknya masih 200 juta euro. Gara-gara cara itu kubu Los Colchoneros amat kecewa, karena Griezmann tega mempermainkan klub demi mewujudkan keinginannya. Kini, Atleti cuma bisa ikhlas melepas sang bintang.

“Kami menuntut uang dengan jumlah yang sesuai. Saya kecewa dengan sikap Griezmann. Dia ingin pergi, tapi dia baru bilang pada saat-saat akhir,” tutur Cerezo. Awalnya, klub ibu kota Spanyol ini ingin menahan Griezmann. Namun, karena si penyerang ngotot, mereka tak bisa apa-apa. (rr)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini