blank
UKSW Salatiga. Foto: Dok/SB

SALATIGA (SUARABARU.ID) – Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) akan kembali menggelar Upacara Wisuda Periode IV Tahun 2024 di Balairung Universitas pada Kamis (23/10/2024).

Acara ini akan menjadi momen bersejarah untuk merayakan pencapaian akademik para lulusan setelah melalui perjalanan panjang dalam proses pendidikan. Upacara ini akan dilaksanakan dalam Rapat Senat Terbuka yang dipimpin oleh Ketua Senat UKSW, Prof. Daniel Daud Kameo, S.E., M.A., Ph.D.

Sebanyak 1.189 lulusan dari berbagai jenjang diploma, sarjana, magister, hingga doktor akan diwisuda oleh Rektor UKSW, Prof. Dr. Intiyas Utami, S.E., M.Si., Ak. Para lulusan yang dikenal sebagai “Creative Minority” ini akan mengikuti upacara wisuda dengan disaksikan oleh orang tua dan wali.

Direktur Direktorat Akademik (DAK) UKSW, David Adechandra Ashedica Pesudo, S.E., M.Ak., selaku penanggung jawab acara menjelaskan, wisuda kali ini juga akan dihadiri oleh Senator UKSW serta sejumlah tamu kehormatan, termasuk Kepala LLDIKTI Wilayah VI dan Penjabat Wali Kota Salatiga.

“Rektor UKSW akan mewisuda secara langsung para lulusan ini pada pukul 08.00 WIB di Balairung Universitas,” ungkapnya, Rabu (23/10/2024).

Pada kesempatan ini, sejumlah lulusan berhasil meraih Indeks Prestasi Tertinggi (IPT) dari masing-masing jenjang. Pada jenjang Strata 1 (S1), Joseph Alan Riyanto, S.Si., dari Program Studi Sistem Informasi Fakultas Teknologi Informasi (FTI), berhasil meraih IPT sempurna 4.00.

Untuk jenjang Magister (S2), Roynaldy Simaremare, M.Si., dari Program Studi Magister Sosiologi Agama Fakultas Teologi juga mencatatkan IPT 4.00. Sementara itu, pada jenjang Doktor (S3), Dr. Adrie Oktavio meraih IPK sempurna 4.00 dari Program Studi Doktor Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB).

Upacara wisuda ini tidak hanya menandai pencapaian akademik, tetapi juga menunjukkan komitmen UKSW dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), terutama dalam memajukan pendidikan berkualitas (SDGs 4), mengurangi kesenjangan (SDGs 10), dan memperkuat kemitraan dalam pembangunan (SDGs 17).

Ning S