blank
Pasangan calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Semarang memegang nomor undian yang mereka dapatkan. Foto: Istimewa

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Pasangan calon Agustina Wilujeng Pramestuti-Iswar Aminuddin mendapat nomur urut 1 dan pasangan calon Yoyok Sukawi Joko Santoso nomor urut 2 sebagai calon wali kota/wakil wali kota pada Pilkada 2024.

Pengundian dilakukan KPU Kota Semarang di halaman Kantor KPU Semarang, Jalan Doktor Cipto, Senin (23/9/2024). Kedua pasangan tersebut diantar oleh para pendukungnya yang membuat riuh area sekitar kantor KPU Semarang.

Agustina Wilujeng mendapat kesempatan untuk mengambil gulungan nomor urut Pilwalkot Semarang mendapat nomor urut 1. Sedangkan Yoyok yang mengambil gulungan berisi nomor urut 2.

Kedua calon Wali Kota menyambut gembira hasil nomor urut yang didapat dari undian tersebut. Mereka juga langsung disambut dengan sorak sorai pendukungnya yang sudah membawa alat peraga kampanye itu.