blank
Farah Aulia Nadhifa bersama para gurunya

JEPARA(SUARABARU.ID) – Pramuka Garuda Golongan Siaga dari SD Negeri 2 Krasak Bangsri, Farah Aulia Nadhifa, akan mewakili Kwartir Cabang Jepara dalam Lomba Pramuka Garuda Berprestasi (Eagle Scout Awards/ESA) Kwartir Daerah Jawa Tengah tahun 2024 Wilayah Regional 1. Siswa yang akrab disapa Farah ini, siap bersaing dalam kegiatan yang akan dilaksanakan pada Sabtu, (25/5/2024) di Pantai Karang Jahe, Rembang.

“Wilayah Regional 1 Kwarda Jateng meliputi kwartir cabang di eks-Karesidenan Pati dan eks-Karesidenan Semarang,” kata Kepala SDN 2 Krasak Bangsri, Trisnindyati, S.Pd..

Sebelum mewakili Kwartir Cabang Jepara pada kegiatan ESA Kwartir Daerah Jawa Tengah, Farah telah mengukir prestasi sebagai Juara 1 ESA Kwartir Ranting Bangsri dan Juara 1 ESA Kwartir Cabang Jepara. Di samping itu juga telah beberapa kali berprestasi dalam kegiatan kepramukaan di Kwartir Ranting Bangsri.

“Dalam kegiatan ESA, materi yang dilombakan meliputi portofolio, wawancara, Bahasa Inggris, pengetahuan kepramukaan, pengetahuan umum, keterampilan kepramukaan, keterampilan komputer, dan hasta karya,” kata Trisnindyati,

blank
Farah Aulia Nadhifa

“Kami mohon doa dan dukungan dari semua pihak agar Farah dapat menampilkan yang terbaik dan memperoleh prestasi terbaik, serta membawa nama baik SDN 2 Krasak, Kwartir Ranting Bangsri, dan Kwartir Cabang Jepara. Di samping itu, dengan kegiatan ESA ini juga diharapkan dapat menambah wawasan,     pengetahuan, dan keterampilan bagi Farah,” imbuhnya.

Pembina Pramuka SD Negeri 2 Krasak, Wiwik Endang Triningsih, S.Pd. menambahkan, sSebelum mengirimkan siswa dalam kegiatan ESA Kwarda Jawa Tengah, SD Negeri 2 Krasak telah beberapa kali mengirimkan peserta didik Pramuka Siaga dalam kegiatan Pesta Siaga Binwil Pati dan Persari Kwarda Jawa Tengah.

Dia menambahkan, selain berprestasi di bidang kepramukaan, Farah yang merupakan putri kedua pasangan Ahmad Saihu dan Kiswati ini juga pernah menjuarai Lomba Macapat Islami dalam lomba Mata Pelajaran Agama Islam dan Seni Islami (Mapsi). Farah juga pernah memenangi lomba sesorah dalam Festival Tunai Bahasa Ibu Kecamatan Bangsri.

Hadepe-AS